Kamis, 08 Maret 2018

Sehatkan Generasi Muda, Babinsa Gucialit Bantu Pemberian Vaksin Difteri

Pendim 0821 : Serda Sucipto bantu pelaksanaan pemberian vaksin difteri di sekolah
Sebagai upaya untuk menyiapkan generasi muda yang sehat dan kuat, Babinsa Gucialit membantu pelaksanaan vaksinasi difteri yang bertempat di SD Negeri Gucialit 01, Kamis (08/03/2018).

Dalam pelaksanaan kegiatan tersebut, dr. Imawati selaku Kepala Puskesmas Gucialit menjelaskan penyakit difteri ini disebabkan oleh sejenis bakteri yang penyebarannya melalui kontak langsung dengan penderita, bisa juga melalui kontak langsung dengan barang-barang milik penderita difteri, tetapi ini jarang terjadi.

“Gejala yang timbul apabila seseorang terinfeksi difteri antara lain demam, sakit tenggorokan dengan bercak membran keabuan yang melekat di tenggorokan serta adanya gangguan pernafasan, dalam kasus berat dapat menyebabkan tersumbatnya saluran pernafasan, gagal jantung dan bahkan dapat menyebabkan kematian.” tambahnya.

“Untuk menanggulangi dan mencegah penyebaran difteri di wilayah Kecamatan Gucialit ini, pihak puskesmas telah menugaskan tiga orang dokter dan empat bidan desa untuk memberikan vaksinasi kepada masyarakat khususnya kepada anak-anak,” tuturnya.

Sementara itu, Babinsa Gucialit Serda Sucipto mengatakan sudah menjadi tugas dan tanggung jawab babinsa sebagai anggota TNI yang bertugas melaksanakan pembinaan di wilayah untuk membantu pemerintah daerah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Pelaksanaan tugas pokok pembinaan wilayah salah satunya adalah membantu dan mendukung serta mensukseskan semua program yang dicanangkan pemerintah di segala bidang demi terwujudnya masyarakat yang sejahtera,” tambahnya.

“Ke depan, dengan terlaksananya pemberian vaksin difteri kepada anak-anak diharapkan generasi muda saat ini menjadi lebih sehat dan tangguh agar di masa mendatang bisa membawa NKRI menjadi lebih baik,” harap Serda Sucipto. (Pendim0821)
Share:

0 komentar:

Posting Komentar


JUMLAH PENGUNJUNG

MAP PENGUNJUNG