Jumat, 30 Maret 2018

Jaga Kenyamanan Beribadah, Babinsa Karangsari Amankan Misa Jumat Agung


Kenyamanan dan keamanan dalam menjalankan ibadah bagi pemeluk suatu agama sangat diperlukan agar dalam pelaksanaan proses ibadah dapat berjalan dengan khusyuk dan hikmad. Guna mewujudkan hal tersebut, Babinsa Karangsari Koramil 0821/02 Sukodono bersama dengan anggota Polsek Sukodono melaksanakan pengamanan Ibadah Misa Jumat Agung yang dilaksanakan di Gereja GKJW yang berada di Jalan Gatoto Subroto Nomor 59 Dusun Sidodadi Desa Karangsari Kecamatan Sukodono kabupaten Lumajang, Jumat (30/03/2018).


Di sela kegiatan pengamanan Babinsa Karangsari Serda Budiono mengatakan pengamanan kali ini merupakan wujud kebersamaan dan kepedulian TNI kepada masyarakat dalam menjalankan ibadah agamanya masing-masing.


"Pelaksanaan ibadah Misa Jumat Agung di Gereja GKJW ini diikuti sebanyak 250 jemaat yang dipimpin oleh Pendeta Drs Jhoni Sukoharjo berlangsung dengan kyusuk dan hikmad," tambahnya.


“Bersama dengan personel Polsek Sukodono, Kami bersiaga untuk membantu Dan menjamin keamanan jalannya ibadah dari kemungkinan yang tidak diharapkan sehingga dapat mengganggu jalannya proses ibadah," tuturnya.


Lebih lanjut disampaikan oleh Serda Budiono, tujuan utama dilaksanakannya pengamanan ibadah ini bukan hanya menjaga keamanan dan kenyamanan beribadah saja tetapi juga untuk menjaga keharmonisan hubungan antar pemeluk agama.


“Semoga ini dapat menjadi teladan bagi kita semua untuk saling menghormati pelaksanaan ibadah pemeluk agama  sehingga terjalin rasa persaudaraan dan saling menghormati dan  menciptakan suasana aman, tentram dan damai di lingkungan masyarakat,” pungkas Serda Budiono. (Pendim0821)
Share:

0 komentar:

Posting Komentar


JUMLAH PENGUNJUNG

MAP PENGUNJUNG