Rabu, 04 April 2018

Wujud Sinergi Bersama Warga, Babinsa Ranubedali Koramil Ranuyoso Gelar Gotong Royong Bedah Jalan


Dalam upaya untuk membuat jalan tembus menuju lokasi wisata air terjun yang berada di lokasi wilayah desa Ranubedali kecamatan Ranuyoso kabupaten Lumajang, pemerintah desa setempat telah mengupayakan akses jalan tembus menuju lokasi tersebut, pelaksanaan gotong yang dikoordinir oleh Babinsa tersebut diikuti oleh warga setempat secara berduyun duyun mendatangi lokasi kegiatan, Rabu (4/4/2018)


Serda Misnayu Babinsa Ranubedali koramil 0821/06 Ranuyoso mengatakan, kegiatan gotong royong bersama dengan warga masyarakat tersebut dalam rangka membuka akses jalan tembus menuju lokasi wisata air terjun yang berada di wilayah desa Ranubedali, ungkapnya.



Sebagai Babinsa yang bertugas untuk melaksanakan pembinaan wilayah tentunya harus mendukung dan membantu program dari pemerintah desa dalam berbagai bidang, menjalin komunikasi dan koordinasi untuk selalu bekerjasama agar tercipta sinergi yang kuat dalam mewujudkan pembangunan di wilayah, jelasnya.


Kegiatan gotog royong juga merupakan sarana yang paling efektif untuk membangun semangat persatuan dan kesatuan antara TNI dan rakyat guna mewujudkan kemaunggalan yang semakin kokoh, menciptakan  nuansa penuh keakrapan dan persaudaraan antara sesama warga sehingga tercipta hubungan emosional yang kuat, pungkasnya.


Sementara Supriyadi Kepala desa setempat menyatakan, upaya ini dilakukan oleh pemerintah desa Ranubedali mengingat potensi wisata tersebut memiliki keindahan berupa pesona alam yang indah dan menarik sehingga apabila dikelola dengan baik tentunya akan mendatang minat wisatawan yang akan berkunjung, tuturnya.


Ia juga mengajak kepada seluruh lapisan masyarakat untuk selalu peduli dengan kegiatan yang bersifat bagi kepentingan bersama, tumbuhkan kesadaran untuk selalu berperan aktif dalam membangun potensi dimiliki, karena ini milik semua warga Ranubedali sehingga dibutuhkan peran serta dari seluruh lapisan masyarakat untuk mengelolanya, jelasnya.


Terimakasih kepada Babinsa yang selalu berada ditengah warga, sehingga keberdaannya dapat memotivasi semangat warga dalam bekerja, terimakasih juga kepada warga yang sudah hadir dalam pelaksanaan kegiatan, muda-mudahan pembuatan jalan tembus menuju lokasi wisata air terjun ini dapat berjalan lancar sehingga bisa difungsikan oleh warga maupun wisatawan yang ingin berkunjung dan semoga kegiatan ini menjadikan berkah bagi kepentingan bersama, pungkasnya. (Pendim0821)
Share:

0 komentar:

Posting Komentar


JUMLAH PENGUNJUNG

MAP PENGUNJUNG