Jumat, 20 April 2018

Tanggulangi Serangan Hama dan Penyakit, Personel koramil 0821/19 Sumbersuko Ajak Petani Tanam Revogia


Upaya personel Koramil 0821/19 Sumbersuko bersama dengan unsur terkait dalam pendampingan kepada para petani terus dilakukan, bersama dengan PPL desa Kebonsari mengajak kelompok HIPPA Ajosari yang berada di dusun Sarirejo 2 untuk menanam jenis tanaman Revogia di aera lahan seluas 110 ha,  Jum'at (20/4/2018)


Elia PPL desa Kebonsari mengatakan, kegiatan yang dilaksanakan saat ini merupakan upaya untuk mengantisipasi serangan hama dan penyakit yang menyerang pada tanaman padi dengan menanam jenis tanaman revogia disela lahan tanaman padi, sistemnya merupakan simbiosis mutualisme, artinya jenis tanaman ini tidak merugikan atau merusak tanaman padi meskipun ditanam pada satu lahan, begitu juga sebaliknya ,  ujarnya.


"Jenis tanaman revogia sendiri tidak terlalu sulit untuk dibudidayakan dan mudah untuk didapatkan, seperti tanaman bunga matahari, bunga Kenikir dan bunga sejenisnya",  terangnya.


Elia juga menambahkan,  fungsi dan manfaat dari tanaman jenis Revogia yaitu untuk menghalau dan mengendalikan hama penyakit  yang menyerang tanaman padi secara alami, sistemnya tanaman jenis Revogia dimanfaatkan untuk merangsang musuh alami mendekat dan memanfaatkan bunga tersebut sebagai media agar tidak menyerang tanaman padi, karena jenis tanaman tersebut paling disukai hama tersebut, tambahnya.


Sementara Danramil 0821/19 Sumbersuko Kapten Arh Bambang Suwedi, juga mengimbau kepada warga petani, dengan adanya media seperti ini diharapkan untuk mengikuti anjuran yang sudah disampaikan oleh petugas PPL, karena cara seperti sangat efektif, selain tidak memerlukan biaya yang besar, hasilnya juga sangat bermanfaat bagi tanaman padi, ujarnya.


Dengan ada hal ini, muda-mudahan akan memberikan dampak perubahan yang sangat berarti bagi para petani, tanaman padi akan tumbuh dengan normal tanpa adanya gangguan hama dan penyakit dan hasil panen yang diharapkan oleh petani dapat meningkat, harap Kapten Bambang. (Pendim0821)
Share:

0 komentar:

Posting Komentar


JUMLAH PENGUNJUNG

MAP PENGUNJUNG