Minggu, 29 April 2018

Peringati Hari Kartini, Babinsa Dorogowok Koramil 0821/13 Kunir Dukung Jalan Sehat


Dalam rangka memperingati Hari Kartini yang diperingati setiap tanggal 21 April, pemerintah Desa Dorogowok melaksanakan jalan santai, tempat start dan finish yang ditempatkan di Balai Desa Dorogowok Kecamatan Kunir Kabupaten Lumajang, Minggu (29/04/2018).


Kegiatan jalan santai tersebut diikuti oleh sekitar 700 orang yang terdiri dari perangkat desa, kader posyandu, dan masyarakat Desa Dorogowok. Dalam sambutannya sebelum memberangkatkan peserta jalan santai tersebut, Holil selaku Kepala Desa Dorogowok mengatakan bahwa kegiatan ini dilaksanakan sebagai rangkaian dari peringatan Hari Kartini yang jatuh tanggal 21 April lalu.



"Berbagai kegiatan yang dilaksanakan dalam memperingati Hari Kartini salah satunya adalah jalan sehat yang kita laksanakan sekarang. Kegiatan ini juga bertujuan untuk mempererat silaturahmi dan menciptakan suasana kekeluargaan di antar warga desa," jelasnya.


Lebih lanjut disampaikan kades, selain tujuan itu semua pelaksanaan jalan sehat ini juga bertujuan untuk membudayakan hidup bersih dan sehat kepada masyarakat sehingga masyarakat Desa Dorogowok selalu sehat dan kuat guna mencapai kesejahteraan masyarakat yang merata.


"Semoga dengan pelaksanaan kegiatan ini, jalinan silaturahmi dan kekeluargaan dapat tercipta lebih erat, kesehatan masyarakat dapat terpelihara serta semangat kepahlawanan dapat tertanam di dalam diri setiap warga, pungkas kades.


Di lain pihak, Babinsa Dorogowok Serda Usman Efendi dalam kesempatan tersebut juga menyampaikan apresiasi dan dukungannya terhadap pelaksanaan kegiatan jalan sehat ini.


Dirinya berharap agar masyarakat dapat mengerti dan menanamkan dalam diri masing-masing untuk selalau bekerja sama, silaturahmi sehingga dapat tercipta suasana kekeluargaan di wilayah Desa Dorogowok. (Pendim0821)
Share:

0 komentar:

Posting Komentar


JUMLAH PENGUNJUNG

MAP PENGUNJUNG