Jumat, 18 Mei 2018

Babinsa Lempeni Bantu Pemeriksaan Kesehatan Lansia


Mendapatkan pelayanan kesehatan merupakan dari setiap masyarakat baik dari balita sampai dengan lansia. Seperti yang dilaksanakan di Dusun Krajan Desa Lempeni, bersama dengan petugas kesehatan dari Puskesmas, Babinsa Lempeni Koramil 0821/10 Tempeh melaksanakan pemeriksaan terhadap warga lansia yang bertempat di rumah Ibu Nurul, Dusun Krajan 2 RT 10 RW 03 Desa Lempeni Kecamatan Tempeh Kabupaten Lumajang, Jumat (18/5/2018).


Menurut Nurul, salah seorang kader Posyandu dan sekaligus rumahnya yang ditempati kegiatan, bahwa pelaksanaan pemeriksaan kesehatan bagi lansia ini merupakan apresiasi pelaksanaan pelayanan kesehatan masyarakat.


“Dengan bekerja sama dengan Puskesmas Tempeh, Posyandu Desa Lempeni melaksanakan kegiatan ini bertujuan untuk mempermudah warga lansia yang ada di Desa Lempeni untuk mendapatkan pelayanan kesehatan secara tepat dan cepat,” katanya.


Ditambahkan oleh Nurul, sebanyak 45 orang lansia yang mengikuti kegiatan pelayanan kesehatan ini dan kami sampaikan terima kasih kepada babinsa yang turut aktif membantu pelaksanaan kegiatan pelayanan kesehatan ini.


Sementara itu Serka Agus Rozak selaku babinsa setempat mengatakan bahwa peran aktif babinsa sebagai anggota TNI yang bertugas di wilayah merupakan wujud kepedulian TNI terhadap kesehatan masyarakat.


“Sebagai apresiasi pelaksanaan pembinaan wilayah, babinsa akan selalu siap membantu dan mendukung pelaksanaan kegiatan sosial kemasyarakatan demi terbentuknya masyarakat yang sehat, tangguh dan sejahtera,” lanjutnya.


“Untuk mewujudkan hal tersebut diharapkan dukungan dan motivasi serta peran aktif dari seluruh lapisan masyarakat untuk membantu mensukseskan program pemerintah dalam peningkatan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat,” pungkas Serka Rozak. (Pendim0821)
Share:

0 komentar:

Posting Komentar


JUMLAH PENGUNJUNG

MAP PENGUNJUNG