Rabu, 26 Juni 2019

Bersama Masyarakat, Babinsa Gondoruso Bersihkan Jalan


Sebagai upaya dalam menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan, Babinsa Gondoruso Koramil 0821/08 Pasirian bersama dengan masyarakat membersihkan kanan kiri jalan Dusun Gendang Petung Desa Gondoruso Kecamatan Pasirian Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Rabu (26/06/2019).

Romim, Kepala Desa Gondoruso yang turut serta dalam kegiatan mengatakan, selain untuk menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan, pebersihan jalan sepanjang 200 meter juga bertujuan untuk memperlancar jalan menuju tempat wisata Pantai Dampar.

“Jalan yang kita bersihkan ini merupakan akses menuju tempat wisata Pantai Dampar, dengan harapan setelah dibersihkan dapat memberikan kenyamanan kepada pengunjung wisata Pantai Dampar,” katanya.

“Terima kasih disampaikan kepada babinsa, yang selalu aktif mendukung program pemerintah desa, semoga komunikasi dan kerjasama selalu terjalin dengan erat dan solid,” tutur Romim.

Sementara itu Babinsa Gondoruso, Sertu Edy Bambang di sela kegiatan juga mengatakan, sebagai mitra kerja bagi pemerintah desa, babinsa berkewajiban untuk mendukung dan membantu mensukseskan setiap program yang telah direncanakan oleh pemerintah desa.

Lebih lanjut dirinya menyampaikan, peran aktif babinsa dalam pelaksanaan kegiatan ini merupakan salah satu wujud kepedulian TNI terhadap masyarakat dan kelestarian lingkungan, serta untuk membantu pemerintah desa dalam upaya meningkatkan perekonomian dan kesejahtaraan masyarakat.

“Dengan pembersihan kanan kiri jalan menuju Wisata Pantai Dampar ini, diharapkan dapat memberikan kenyamanan kepada pengunjung, sehingga pendapatan masyarakat dapat meningkat,” pungkas Sertu Edy.
Share:

0 komentar:

Posting Komentar


JUMLAH PENGUNJUNG

MAP PENGUNJUNG