Senin, 25 Maret 2019

Babinsa Sukosari Ratakan Jalan Tani Bersama Masyarakat


Guna menunjang peningkatan hasil pertanian di wilayah, Babinsa Sukosari Koramil 0821/12 Jatiroto bersama dengan masyarakat, melaksanakan perataan jalan tani, yang berada di Dusun Sukosari Barat Desa Sukosari Kecamatan Jatiroto  Kabupaten Lumajang, Senin (25/03/2019).

Disampaikan oleh Sertu Samsuliadi selaku Babinsa Sukosari, bahwa pemerataan jalan tani dilaksanakan sebagai upaya untuk menunjang peningkatan hasil pertanian di wilayah, guna mendukung kesuksesan program ketahanan pangan nasional, seperti yang dharapkan pemerintah.

"Jalan tani sepanjang 900 meter ini sangat perlu dilakukan perataan, hal ini disebabkan banyaknya lubang yang ada, sehingga mengganggu kenyamanan transportasi warga yang akan menuju ke lahan pertanaiannya," ungkapnya.

"Diharapkan dengan dilaksanakannyan pemerataan jalan tani ini dapat memberikan motivasi kepada petani untuk lebih berupaya meningkatkan hasil pertanian, sehingga dapat menunjang dan mendukung program ketahanan pangan nasional seperti yang diharapkan pemerintah," tutur Sertu Samsuliadi.

Hal senada juga disampaikan oleh Fitri Andi Sakti, Kasun setempat, hang mengatakan, bahwa akibat curah hujan tinggi yang akhir-akhir ini mengguyur wilayah Jatiroto, mengakibatkan banyak jalan rusak dan berlubang, seperti di jalan tani Dusun Sukosari Barat.

"Jalan tani sepanjang 900 meter yang ada di Dusun Sukosari Barat kondisinya banyak yang rusak, hal ini disebabkan karena curah hujan yang tinggi mengguyur wilayah Kecamatan Jatiroto, khususnya Dusun Sukosari Barat Desa Sukosari," tuturnya.

"Semoga dengan pelaksanaan pemerataan jalan tani ini, petani dapat termotivasi untuk menjngkatkan hasil pertanian, sehingga tujuan program ketahanan pangan nasional dapat tercapai sesuai dengan yang diharapkan," pungkas Fitri Andi.
Share:

0 komentar:

Posting Komentar


JUMLAH PENGUNJUNG

MAP PENGUNJUNG