Senin, 20 Mei 2019

TNI-Polri dan Tokoh Lintas Agama Senduro Bagi Takjil Bersama


Wujud kebersamaan dan keharmonisan hubungan antara komponen pemerintah dan elemen masyarakat di wilayah Kecamatan Senduro, terlihat saat melaksanakan kegiatan sosial bersama, berbagi takjil kepada pengguna jalan yang melewati depan Pura Mandara Giri Semeru Agung, Kecamatan Senduro Kabupaten Lumajang, Minggu Sore (19/05/2019).

Personel TNI, Polri, Persit maupun Bhayangkari Senduro, serta tokoh masyarakat dan tokoh lintas agama bersama bahu membahu melaksanakan kegiatan tersebut dengan suasana penuh kekeluargaan dan solidaritas.


Kapten Czi I Ketut Sudiarta, Danramil 0821/03 Senduro mengatakan, kegiatan sosial bersama yang dilakukan ini merupakan wujud kebhinekaan serta keberagaman masyarakat Senduro yang dapat hidup rukun berdampingan dalam suasana yang harmonis.


“Di wilayah Senduro, tidak hanya kultur masyarakat saja yang dapat hidup berdampingan, TNI-Polri dan komponen pemerintah lainnya dapat selalu bersinergi, menjalin komunikasi dan kerjasama yang baik, guna mengayomi dan melindungi masyarakat,” tambahnya.

“Dengan keberagaman yang ada, mari kita pererat persatuan dan kesatuan dengan menjalin komunikasi dan kerjasama yang baik, sehingga dapat menghindari aksi provokasi yang dilakukan oleh orang yang tidak bertanggung jawab, yang menghendaki perpecahan demi mewujudkan kepentingan pribadi maupun golongan,” tutur Kapten Ketut.

Sementara itu Wira Dharma, pengurus Pura Mandara Giri Semeru Agung menyampaikan, bahwa sampai saat ini masyarakat Senduro masih menjunjung tinggi kerukunan antar umat beragama diantara warga.

“Kami, warga masyarakat yang ada di wilayah Kecamatan Senduro berkomitmen, untuk selalu menciptakan suasana yang harmonis, menggalang kerjasama, komunikasi, serta mempererat silaturahmi antar sesama warga,” tegasnya.

“Guna mewujudkan hal tersebut, peran aktif jajaran forkopimka dalam melaksanakan pembinaan terhadap elemen masyarakat yang ada sangat diperlukan, semoga kondusifitas yang ada dapat selalu terjaga, sehingga dapat mengantisipasi dan menangkal upaya negatif yang menginginkan perpecahan diantara umat,” pungkas Wira Dharma.
Share:

0 komentar:

Posting Komentar


JUMLAH PENGUNJUNG

MAP PENGUNJUNG