Lumajang, Pendim 0821 – Masyarakat Desa Purwosono diimbau untuk ikut memperhatikan dan menjaga kebersihan lingkungan, khususnya drainase guna mengantisipasi datangnya musim hujan, dan mewujudkan Desa Purwosono yang selalu bersih dan asri.
Hal tersebut disampaikan oleh Babinsa Purwosono Koramil 0821/19 Sumbersuko Serda Masrohim Atmajaya Putra dalam kegiatan karya bakti bersama masyarakat, di Dusun Darungan RW 003 Desa Purwosono Kecamatan Sumbersuko Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Minggu (10/11/2019).
Masrohim juga menyampaikan, bahwa dalam menghadapi musim hujan, kebersihan lingkungan terutama saluran irigasi/drainase perlu untuk dijaga, agar dapat mengalirkan air dengan lancar dan tidak menyebabkan genangan air yang bisa digunakan bibit penyakit sebagai tempat berkembang biak nantinya.
Lanjut dia, Babinsa sebagai anggota TNI yang bertugas melaksanakan pembinaan wilayah, merupakan mitra kerja bagi pemerintah desa, sehingga harus dapat membantu pemerintah desa dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
“Dalam mewujudkan desa berseri bukan hanya tanggung jawab aparat desa saja, tetapi juga diperlukan dukungan dan peran aktif dari seluruh elemen masyarakat yang ada di desa,” ujarnya.
Sementara itu, Ketua Rukun Warga (RW) 003 Dusun Darungan Irsad mengatakan, bahwa selain untuk menjaga kebersihan lingkungan khususnya saluran irigasi, kegiatan tersebut juga sebagai persiapan dalam menghadapi musim hujan.
Ia juga mengatakan, melalui kegiatan bersama tersebut diharapkan masyarakat dapat lebih termotivasi untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan sekitar rumah masing-masing, sehingga tidak ada timbunan sampah yang dapat menghambat aliran air nantinya.
“Terima kasih kepada Babinsa dan masyarakat serta pihak yang telah mendukung dan membantu kegiatan ini. Semoga upaya menciptakan Desa Purwosono untuk menjadi desa berseri dapat terwujud,” pungkasnya. (Pendim 0821/Fj)
Senin, 11 November 2019
Home »
» Masyarakat Desa Purwosono Diimbau Perhatikan Kebersihan Lingkungan untuk Antisipasi Musim Hujan Tiba
0 komentar:
Posting Komentar