Sabtu, 30 November 2019

Antisipasi Bencana saat Musim Hujan, TNI dan Masyarakat Desa Jeruk Tanam Bibit Pohon Bambu

Lumajang, Pendim 0821 - Babinsa Jeruk Koramil 0821/04 Gucialit Serda Slamet Wigiyantoro membantu masyarakat melaksanakan penghijauan, dengan melakukan penanaman bibit pohon bambu di Desa Jeruk Kecamatan Gucialit Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Sabtu (30/11/2019)

Saat kegiatan tersebut, Wigiyantoro mengatakan, bahwa kegiatan penghijauan dengan menanam bibit pohon bambu tersebut, tujuannya adalah untuk menghindari bencana tanah longsor yang kemungkinan terjadi pada saat musim hujan, dengan areal tanam sekitar tiga hektare yang terletak diperbatasan hutan Desa Jeruk.

Dirinya berharap, dengan penanaman bibit pohon bambu selain bermanfaat untuk mencegah bencana alam juga bisa membantu keperluan penunjang hidup, seperti membuat rumah atau perabotan rumah tangga, sehingga mendatangkan manfaat ekonomi dan bisa meningkatkan taraf hidup warga masyarakat.

"Dengan penanaman bibit pohon bambu ini, Ekosistem air akan bisa terjaga, dan air bisa meresap dengan baik melalui akar-akar pohon bambu sehingga tanah stabil dan terhindar dari Erosi atau Longsor," ujarnya

Sementara itu, Pj. Kepala Desa Jeruk Eko Suliyono mengatakan, bahwa dirinya berharap kepada masyarakat, setelah penanaman bibit pohon bambu tersebut dapat menjaga dan merawatnya bersama-sama, sehingga pohon-pohon bambu dapat tumbuh subur dan ekosistem air terjaga di wilayah Desa Jeruk dan sekitarnya.

"Mewakili masyarakat, kami mengucapkan terima kasih kepada Babinsa atas kerja sama yang terjalin, sehingga kegiatan penanaman bibit pohon bambu dapat berjalan dengan aman dan lancar," pungkasnya. (Pendim 0821/Pri)
Share:

Masyarakat Desa Tunjung Diimbau Aktif Wujudkan Pilkades Aman

Lumajang, Pendim 0821 - Babinsa Tunjung Koramil 0821/04 Gucialit Sertu Iswandi mengimbau kepada masyarakat untuk turut berperan aktif dalam mewujudkan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) aman dan tertib.

Hal tersebut disampaikannya saat menghadiri Rapat Pleno Penetapan Daftar Pemilih Tetap (DPT), bertempat di Balai Kantor Desa Tunjung Kecamatan Gucialit Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Jumat (29/11/2019)

Iswandi juga menyampaikan, bahwa untuk mewujudkan Pilkades yang aman, tertib dan lancar bukan hanya tanggung jawab aparatur saja, melainkan peran aktif masyarakat juga sangat diperlukan, agar kemungkinan terjadi sesuatu yang dapat menyebabkan keresahan masyarakat dapat diantisipasi.

"Bersama kita wujudkan Pilkades Desa Tunjung aman, tertib dan damai. Kemajuan dan kesejahteraan desa ke depan berada di tangan masyarakat sendiri. Untuk itu, gunakan hak pilih dengan baik dan bijak, serta sesuai dengan hati nurani masing-masing," ujarnya.

Sementara itu, Ketua Panitia Pilkades Desa Tunjung, Yadi mengatakan, bahwa setelah penetapan DPT, tahapan pilkades selanjutnya adalah memasuki tahap kampanye dan pemilihan, yang biasanya merupakan masa rawan terhadap gangguan keamanan.

Ia berharap, agar jajaran aparatur pemerintah dan keamanan dapat bersinergi dengan masyarakat, guna menjaga kondisi wilayah selalu dalam keadaan kondusif.

"Untuk itu, guna lebih memberikan semangat dalam mewujudkan Pilkades yang aman, tertib dan damai di Desa Tunjung, sebelum penutupan acara kita akan bacakan bersama-sama Ikrar Damai Pilkades Serentak 2019," pungkasnya. (Pendim 0821/Fj)
Share:

Jumat, 29 November 2019

Masyarakat Desa Mangunsari Diminta Perhatikan Kebutuhan Gizi Anak

Lumajang, Pendim 0821 – Untuk mendukung pemenuhan hak anak atas kesehatan, Masyarakat Desa Mangunsari diminta untuk memperhatikan kebutuhan akan makanan yang layak dan bergizi seimbang, demi membangun generasi muda Indonesia yang berkualitas.

Hal tersebut disampaikan oleh Babinsa Mangunsari Koramil 0821/15 Tekung Pelda Dominggus mendampingi kegiatan Gerakan Peduli Gizi Buruk (GEPRUK) oleh Puskesmas Tekung, bertempat di Posyandu Tunas Mekar II Dusun Tegalsari Desa Mangunsari Kecamatan Tekung Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Jumat (29/11/2019).

Dominggus juga menyampaikan, bahwa orang tua guru dan masyarakat diharapkan turut mendukung tumbuh kembang anak, terutama anak-anak usia sekolah masih banyak yang pergi ke sekolah dengan perut kosong.

“Saya berharap melalui kegiatan ini akan timbul kesadaran orang tua, guru, dan masyarakat tentang pentingnya masalah kelaparan dan kekurangan gizi,” ujarnya.

Sementara itu, Bidan Desa Mangunsari Milatus Sholihah, Amd. Keb., mengatakan, bahwa dirinya mengimbau agar masyarakat dapat berperan aktif dalam meningkatkan gizi pada anak, serta menjadikan Gerakan Peduli Gizi Buruk ini sebagai contoh pemenuhan gizi.

“Saya harap melalui Gepruk ini, masyarakat ikut memperhatikan pemenuhan gizi terhadap anak, sehingga nantinya dapat mencetak Sumber Daya Manusia para generasi muda yang berkualitas dan unggul,” harapnya. (Pendim 0821/Fj)
Share:

Aparatur Diminta Tingkatkan Sinergisitas untuk Wujudkan Pilkades Aman

Lumajang, Pendim 0821 – Menjelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak pada 18 Desember 2019 mendatang, Aparatur diminta untuk meningkatkan sinergisitas dalam mewujudkan kondusifitas keamanan wilayah.

Hal tersebut disampaikan oleh Bati Tuud Koramil 0821/06 Ranuyoso Pelda Kilooh Endhira Bhakti saat menghadiri Rapat Konsolidasi Terpadu dalam rangka Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) Pilkades Serentak 2019, bertempat di Ruang Pertemuan Kantor Desa Ranuyoso Kecamatan Ranuyoso Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Kamis (28/11/2019).

Kilooh juga menyampaikan, bahwa tidak hanya Aparatur saja, tetapi segenap elemen masyarakat juga diharapkan turut berperan aktif dalam meciptakan kondusifitas keamanan dan ketertiban wilayah.

“Mari kita tingkatkan sinergisitas bersama, guna mewujudkan Pilkades serentak 2019 yang jujur, aman dan lancar, khususnya di wilayah Kecamatan Ranuyoso,” ujarnya.

Sementara itu, Camat Ranuyoso Iko Sawarisdiyanto mengatakan, bahwa untuk mewujudkan Pilkades yang jujur, aman dan lancar bukan hanya menjadi tugas Aparatur saja, tetapi seluruh elemen masyarakat juga berperan aktif di dalamnya.

Ia juga berharap, agar Aparatur hingga ke tingkat desa dapat bersinergi untuk menyosialisasikan dan mengajak masyarakat, untuk mempergunakan hak pilihnya sesuai dengan hati nurani masing-masing dengan penuh rasa tanggung jawab, serta meningkatkan keamanan dan ketertiban wilayah, sehingga tidak mudah dimanfaatkan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab, yang dapat menimbulkan keresahan masyarakat.

“Dengan terjaganya keamanan dan ketertiban, kondusifitas wilayah dapat terwujud, sehingga ruang gerak pihak yang tidak bertanggung jawab yang akan memanfaatkan situasi dapat diminimalisir,” pungkasnya. (Pendim 0821/Pri)
Share:

Kamis, 28 November 2019

Jelang Musim Hujan, TNI dan Masyarakat Bangun Fasilitas Drainase di Desa Gucialit

Lumajang, Pendim 0821 – Menjelang musim hujan tiba, Babinsa Gucialit Koramil 0821/04 Gucialit dan masyarakat melaksanakan gotong royong pembangunan drainase sepanjang 300 meter, di Dusun Sidomulyo Desa Gucialit Kecamatan Gucialit Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Kamis (28/11/2019).

Saat kegiatan tersebut, Babinsa Gucialit Koramil 0821/04 Gucialit Sertu Sucipto mengatakan, bahwa dalam pelaksanaan pembangunan drainase ini merupakan wujud kepedulian TNI terhadap masyarakat, serta untuk membantu menyukseskan program yang telah direncanakan oleh pemerintah desa.

Lebih lanjut, dia juga mengatakan, Babinsa sebagai anggota TNI yang bertugas melaksanakan pembinaan wilayah, merupakan mitra kerja bagi pemerintah desa, untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Untuk mewujudkan desa berseri bukan hanya tanggung jawab aparat desa saja, tetapi juga diperlukan dukungan dan peran aktif dari seluruh elemen masyarakat yang ada di desa binaan,” katanya.

Sementara itu, Pj. Kepala Desa Gucialit Fitri Arista Dewi menyampaikan, bahwa kepedulian Babinsa terhadap warganya sangat luar biasa bagi masyarakat, dimana ada kegiatan masyarakat Babinsa tetap hadir dan turut bekerja sama dengan masyarakat serta memberikan solusi yang bermanfaat bagi warganya.

“Mewakili warga kami sangat berterima kasih atas peran Babinsa yang menyatu dengan rakyat ,yang membantu kegiatan di desa, Babinsa selalu berperan penting yang dapat mengayomi masyarakat,” pungkasnya. (Pendim 0821/Fj)
Share:

Masyarakat Desa Sumbersuko Diharapkan Aktif Sukseskan Program Kampung KB

Lumajang, Pendim 0821 – Masyarakat Desa Kebonsari diharapkan agar berpartisipasi aktif dalam menyukseskan Program Kampung Keluarga Berencana (PKKB), yang saat ini sedang digalakkan oleh pemerintah pusat.

Hal tersebut disampaikan oleh Babinsa Kebonsari Koramil 0821/19 Sumbersuko Sertu Rudi Hariyanto saat menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) Pemantapan Kampung KB, bertempat di Balai Desa Kebonsari Kecamatan Sumbersuko Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Rabu (27/11/2019).

Rudi juga menyampaikan, bahwa upaya menciptakan dan meningkatkan kampung KB diharuskan ada keterpaduan antara program Kependudukan, Keluarga Berencana, dan Pembangunan Keluarga dalam sektor terkait, yang dilaksanakan secara sistemik dan sistematis.

Lanjut dia, Kabupaten Lumajang merupakan sebuah daerah yang dinilai sukses menekan angka kelahiran terbukti dengan diraihnya Manggala Karya Kencana beberapa waktu lalu, yang saat ini telah memiliki sejumlah Kampung Keluarga Berencana (KB).

“Kegiatan ini merupakan bentuk motivasi bagi kami, untuk dapat meningkatkan kinerja demi menyiapkan kesejahteraan masyarakat setempat," ujarnya.

Sementara itu, Kepala Koordinator PLKB Kecamatan Sumbersuko Nur Hayati mengatakan, bahwa dirinya mengimbau agar masyarakat dapat berperan aktif dalam meningkatkan program yang telah berjalan dengan baik, serta menjadikan kampung KB sebagai kampung percontohan bagi desa lain.

“Semoga ke depan kampung KB Desa Kebonsari dapat lebih mewujudkan pembangunan Nawacita, yang sudah dicanangkan Presiden RI, kami juga mengucapkan terima kasih kepada Babinsa selaku pendamping dalam pelaksanaan program kampung KB,” harapnya. (Pendim 0821/Fj)
Share:

Forkopimcam Tempeh Gelar Monitoring Wilayah untuk Wujudkan Pilkades Aman

Lumajang, Pendim 0821 – Bati Wanwil Koramil 0821/10 Tempeh Pelda Suwanto mengatakan, bahwa Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Tempeh melakukan kegiatan Monitoring Wilayah, sebagai upaya menciptakan situasi wilayah yang aman dan kondusif menjelang pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak pada 18 Desember 2019 mendatang.

Hal tersebut disampaikannya dalam pelaksanaan kegiatan Monitoring Wilayah bersama seluruh jajaran Forkopimcam Tempeh, bertempat di  Balai Desa Gesang Kecamatan Tempeh Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Rabu (27/11/2019).

Suwanto juga menyampaikan, bahwa dalam rencana Pilkades yang akan dilaksanakan pada 18 Desember 2019 nanti, diharapkan semua unsur untuk berpartisipasi meciptakan keamanan lingkungan, dengan meningkatkan koordinasi dan sinergisitas, serta menjaga kekompakan agar  pelaksanaan Pilkades serentak berjalan dengan aman dan lancar.

“Kepada Ketua RT dan RW, serta anggota SKD (Satgas Keamanan Desa, red) juga diharapkan untuk membantu menyosialisasikan dan mengajak warganya untuk mempergunakan hak pilihnya dalam Pilkades serentak nanti,” ujarnya.

Suwanto berharap agar nanti saat pelaksanaan Pilkades serentak, dapat terciptakan situasi yang aman dan kondusif, serta menjadi sebuah pesta demokrasi Pilkades yang menggembirakan bagi masyarakat. (Pendim 0821/Fj).
Share:

Rabu, 27 November 2019

Program Kegiatan Persit KCK Cabang Lumajang Diharapkan Beri Manfaat Langsung Bagi Masyarakat

Lumajang, Pendim 0821 – Wakil Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Cabang XXXV Kodim 0821 Lumajang Dyah Rinanto mengharapkan, agar semua program kegiatan dari Persit Kartika Chandra Kirana di Lumajang dapat memberikan manfaat secara langsung kepada masyarakat.

Hal tersebut diungkapkannya saat berpartisipasi dalam kegiatan Bakti Sosial berupa donor darah untuk memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-20 Dharma Wanita Persatuan (DWP), bertempat di Unit Donor Darah (UDD) Palang Merah Indonesia (PMI) Cabang Lumajang, Jawa Timur, Rabu (27/11/2019).

Dyah juga mengungkapkan, bahwa kegiatan tersebut merupakan wujud nyata kepedulian Persit dan Dharma Pertiwi di bidang kemanusiaan, sehingga dapat memberikan manfaat langsung bagi masyarakat yang membutuhkan transfusi darah.

"Keluarga Besar TNI sangat dianjurkan melakukan program kegiatan di bidang kemanusiaan, salah satunya adalah donor darah, karena dengan begitu, maka kita juga dapat merasakan kesulitan masyarakat yang sangat membutuhkan tranfusi darah," ungkapnya.

Ia juga berharap niat tulus dari para pendonor mendapatkan berkah dan pahala dari Tuhan Yang Maha Esa. “Dengan menyumbangkan darah, berarti kita telah menyelamatkan nyawa orang lain yang membutuhkannya, karena setetes darah yang kita sumbangkan sangat berarti bagi keselamatan jiwa seseorang,” tuturnya.

Dalam kesempatan tersebut, Dyah juga menyampaikan, bahwa dirinya mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada para pendonor, karena dengan penuh keikhlasan rela menyumbangkan darahnya untuk menolong orang yang membutuhkan.

"Kebiasaan baik dalam bentuk donor darah ini, selain berdampak positif terhadap soliditas antara Dharma Wanita Persatuan dan Persit, juga dapat memupuk rasa persaudaraan dan kebersamaan juga mempunyai manfaat bagi kesehatan pribadi maupun orang lain," pungkasnya.(Pendim 0821/By)
Share:

Puskesmas dan TNI Pasrujambe Lakukan ORI Difteri pada Pelajar

Lumajang, Pendim 0821 – Sebagai upaya menciptakan generasi penerus bangsa yang sehat, Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Pasrujambe didampingi Bintara Pembina Desa (Babinsa) Karanganom melakukan Outbreak Responze Immunization (ORI) Difteri kepada pelajar, di SD Negeri Karanganom 01 Kecamatan Pasrujambe Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Selasa (26/11/2019).

Saat kegiatan tersebut, Babinsa Karanganom Koramil 0821/17 Pasrujambe Serka Agus Harianto mengatakan, bahwa partisipasi dari TNI dalam ORI Difteri tersebut merupakan salah wujud kepedulian terhadap masyarakat, khususnya dalam mempersiapkan generasi penerus bangsa agar di masa mendatang dapat mewujudkan cita-cita para pendahulu.

Agus juga mengimbau agar masyarakat juga berpartisipasi aktif dalam upaya menyiapkan generasi penerus yang sehat, cerdas dan kuat, sehingga dapat meneruskan cita-cita bangsa di masa yang akan datang.

“Generasi milenial yang sehat, cerdas dan kuat, merupakan generasi penerus yang diharapkan untuk dapat menjadi pahlawan masa kini, dan mampu bekerja keras untuk mengharumkan nama bangsa,” katanya.

Sementara itu, Bidan Desa Karanganom Sri Hidayati, Amd, Keb., menjelaskan, bahwa Difteri merupakan penyakit menular yang disebabkan oleh bakteri Corynebacterium Diphtheriae, yang menyerang selaput hidung, tenggorokan dan kulit, serta dapat menular melalui percikan ludah atau dahak penderita difteri.

“Semoga upaya mencegah KLB Difteri yang dilakukan pemerintah dapat berhasil dan sukses, serta dapat menciptakan generasi penerus bangsa yang sehat dan kuat. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada TNI Koramil Pasrujambe yang telah mendampingi pelaksanaan ORI Difteri,” pungkasnya. (Pendim 0821/Fj)
Share:

Binter Terpadu Adalah Upaya TNI Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat

Lumajang, Pendim 0821 - Kepala Staf Kodim (Kasdim) 0821 Lumajang Mayor Inf. Rinanto menyampaikan, bahwa Pembinaan Teritorial (Binter) terpadu merupakan salah satu upaya Tentara Nasional Indonesia (TNI) untuk membantu pemerintah, dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, serta mewujudkan kemanunggalan antara TNI dengan rakyat di wilayah.

Hal tersebut disampaikannya saat meninjau pelaksanaan Bakti TNI dalam rangka Binter Terpadu pengecoran pembangunan Masjid Darul Falah, di Dusun Randuagung Desa Bodang Kecamatan Padang Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Rabu (27/11/2019).

Rinanto juga menyampaikan, bahwa sesuai dengan Undang-undang TNI Nomor 34 Tahun 2004, selain melaksanakan Operasi Militer Perang (OMP), TNI juga bertugas melaksanakan Operasi Militer Selain Perang (OMSP) yang salah satu wujud pelaksanaannya dengan berperan aktif membantu kegiatan kemasyarakatan di wilayah, serta membantu pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

"Melalui Binter Terpadu, kita berharap silaturahmi dan komunikasi dapat terjalin lebih erat, agar kemanunggalan antara TNI dan rakyat dapat terwujud lebih solid dan mantap," harapnya.

Sementara itu, Panitia Pembangunan Masjid Darul Falah Desa Randuagung Kardi mengatakan, bahwa pihaknya sangat berterima kasih atas bantuan dan peran aktif personel Kodim 0821 Lumajang yang telah membantu pembangunan masjid tersebut.

"Mewakili Takmir dab panitia, saya mengucapkan terima kasih atas bantuan dan peran aktif Bapak TNI yang telah membantu pelaksanaan pembangunan Masjid Darul Falah. Semoga apa yang telah dilakukan tersebut diridhoi oleh Allah SWT," tuturnya.

Ia menambahkan, bahwa dalam proses pembangunan tempat ibadah tersebut juga dibantu oleh personel Tim Reaksi Cepat Badan Penanggulangan Bencana Daerah (TRC BPBD) Kabupaten Lumajang. (Pendim 0821/Phie)
Share:

Selasa, 26 November 2019

Pemdes, TNI dan Masyarakat Bersihkan Parit di Sekitar Jalan Desa Besuk

Lumajang, Pendim 0821 - Untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat, Pemerintah Desa, Babinsa dan masyarakat melakukan kegiatan kerja bakti membersihkan parit yang ada di sekitar jalan pedesaan, di Dusun Warungkutil Desa Besuk Kecamatan Tempeh Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Selasa ( 26/11/2019).

Saat kegiatan tersebut, Babinsa Besuk Koramil 0821/10 Tempeh Sertu Hendro Kusumo mengatakan, bahwa peran serta Babinsa dalam kegiatan kemasyarakatan, yakni kerja bakti membersihkan parit merupakan bentuk kepedulian TNI terhadap lingkungan di daerah binaan.

"Untuk itu, mari kita semua bersama-sama ikut menjaga dan melestarikan lingkungan yang ada di sekitar rumah masing-masing maupun fasilitas umum lainnya," katanya.

Selain itu, dikatakan Hendro, bahwa dengan membersihkan parit, maka aliran air yang menampung air hujan nantinya akan lancar, sehingga air hujan tidak menggenang yang dijadikan sarang nyamuk maupun penyakit lainnya.

“Kegiatan ini merupakan salah satu bukti nyata sekaligus penguatan paradigma Kemanunggalan TNI dengan rakyat, serta sebuah implementasi dari Binter (Pembinaan Teritorial, red) khususnya membantu menyelesaikan permasalahan masyarakat yang ada di daerah binaan,” tuturnya. 

Sementara itu, Pj. Kepala Desa Besuk Eka Susilowati mengatakan, bahwa dirinya mengharapkan agar kegiatan kerja bakti tersebut dapat dijadikan sebagai memotivasi masyarakat untuk selalu peduli dan menjaga kebersihan, keindahan dan keasrian lingkungan untuk mewujudkan lingkungan yang sehat.

“Saya mewakili warga Desa Besuk memberikan apresiasi kepada Babinsa yang selalu aktif, dan peduli terhadap setiap kegiatan kemasyarakatan yang dilaksanakan di Desa Besuk Kecamatan Tempeh,” (Pendim 0821/Fj)
Share:

TNI dan Masyarakat Bangun Fasilitas Drainase di Desa Jarit

Lumajang, Pendim 0821 – Sebagai upaya mengantisipasi terjadinya luapan air ke jalan maupun pemukiman warga, TNI dan masyarakat membangun fasilitas drainase di Dusun Bulak Klakah Desa Jarit Kecamatan Candipuro Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Selasa (26/11/2019).

Saat kegiatan tersebut, Babinsa Jarit Koramil 0821/09 Candipuro Sunaryo mengatakan, bahwa partisipasi TNI dalam pembangunan tersebut, merupakan wujud kepedulian terhadap masyarakat, serta untuk membantu menyukseskan program/kegiatan yang telah direncanakan oleh pemerintah desa.

"Pembangunan fasilitas drainase sepanjang 375 meter ini dilakukan dengan menggunakan dana swadaya dari masyarakat. Jadi, saat pengerjaannya pun dilakukan oleh masyarakat itu sendiri, dan kami hadir untuk ikut membantu," katanya.

“Semoga dengan pembangunan drainase ini dapat menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat, serta tidak ada genangan air di jalan maupun masuk ke pemukiman warga saat hujan turun nanti,” harapnya.

Sementara itu, Ketua RT 006 Dusun Bulak Desa Klakah Darman mengatakan, bahwa keuntungan dengan dibuatnya drainase tersebut pada saat musim hujan, adalah agar air tidak menggenang dan dapat mengalir dengan lancar tanpa meluap ke jalan dan pemukiman warga

“Kami harap, masyarakat bisa ikut menjaga dan merawat drainase yang ada, dengan tidak membuang sampah ke dalam saluran air, sehingga kebersihan dan kesehatan lingkungan dapat terjamin,” ujarnya.

Ia juga mengucapkan terima kasih kepada Babinsa yang selalu membantu dan mendukung setiap program yang telah direncanakan oleh pemerintah desa, sehingga dapat berjalan dengan lancar. (Pendim 0821/Fj)
Share:

Senin, 25 November 2019

Generasi Milenial Sukodono Diharap Miliki Karakter dan Disiplin Tinggi Guna Wujudkan Cita-cita Bangsa

Lumajang, Pendim 0821 – Generasi milenial penerus bangsa harus memiliki karakter dan disiplin yang tinggi, agar dapat meneruskan cita-cita pahlawan yang telah gugur dalam merebut dan mempertahankan kemerdekaan.

“Sebagai penerus bangsa, generasi milenial diharap memiliki karakter dan disiplin yang tinggi, agar dapat berkarya nyata membawa Indonesia yang lebih maju dan unggul di masa yang akan datang,” kata Bati Tuud Koramil 0821/02 Sukodono Peltu Cahyo Purnomo saat memberikan arahan kepada anggota Satuan Karya (Saka) Wira Kartika Sukodono usai melaksanakan latihan Peratuaran Baris Berbaris (PBB) yang bertempat di halaman Makoramil 0821/02 Sukodono Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Minggu (24/11/2019).

Cahyo juga mengatakan, bahwa Saka Wira Kartika merupakan satuan karya bersifat nasional yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran bela negara generasi milenial melalui pengetahuan dan keterampilan di bidang matra darat.

Lebih lanjut dia menambahkan, kesadaran bela negara tersebut bertujuan untuk membentuk patriot bangsa yang setia, berbakti, dan menjunjung tinggi nilai luhur bangsa serta tetap menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

“Dengan terbentuknya karakter dan kedisiplinan generasi milenial penerus bangsa, di masa yang akan datang diharapkan mampu mewujudkan cita-cita para pahlawan yang telah mengorbankan jiwa dan raga dalam merebut dan mempertahankan kemerdekaan,” ujarnya.

Selain itu, Cahyo juga menyampaikan, bahwa pemberian latian PBB kepada anggota Saka Wira Kartika Sukodono sebagai persiapan mengikuti lomba gerak jalan Candipuro Lumajang (Candil) dalam rangka Hari Jadi Kota Lumajang (Harjalu) ke-764 yang akan dilaksanakan Desember mendatang.

“Semoga dengan mengikuti latihan ini, fisik dan mental serta kekompakan anggota Saka Wira Kartika Sukodono dapat terbina dengan baik, sehingga siap bersaing dengan peserta lain di ajang lomba gerak jalan Candil tersebut,” pungkasnya. (Pendim0821/Fj)
Share:

Kader NU Diharapkan Membentuk Disiplin Dan Berjiwa Patriotisme


Lumajang, Pendim 0821 – Untuk membudayakan hidup sehat dan membentuk karakter disiplin berjiwa patriotisme kepada kader-kader Nahdlatul Ulama (NU), Bati Tuud Koramil 0821/09 Candipuro Pelda Suparman melaksanakan, Pelatihan Baris Berbaris (PBB) kepada kader NU sekecamatan Candipuro, yang bertempat dihalaman Ponpes Apita Nurussalam Dusun Uranggantung Desa Jarit Kecamatan Candipuro Kabupaten Lumajang, jawa Timur, senin (25/11/2019).
Suparman menuturkan pada kegiatan tersebut, dapat di terima dan dilaksanakan dengan baik, yang bertujuan untuk membudayakan hidup sehat dan bentuk karakter disiplin berjiwa patriotisme kepada kader -kader NU Kecamatan Candipuro.
Sebelum menginjak pelatihan PBB, Suparman melaksanakan senam peregangan dilanjutkan lari pagi dengan route di sekitaran kawasan Ponpes Apita Nurussalam, dilanjutkan pelemasan dan pelaksanaan pelatihan peraturan baris berbaris (PBB).
“Dengan adanya pelatihan dasar PBB yang di berikan akan menjadikan Kader penggerak NU Kecamatan Candipuro lebih baik, disiplin dan tidak ragu dalam melaksanakan serta menjalankan tugasnya,” ungkapnya.
Arif Rahman Hakim, S.Pd.I. selaku ketua dari pihak penggerak NU Kecamatan Candipuro mengucapkan, banyak terima kasih kepada seluruh para Kader NU yang hadir dan terutama anggota Koramil 0821/09 Candipuro, yang telah memberikan dukungan dan meluangkan waktunya untuk melatih Kader penggerak NU Kecamatan Candipuro.
“Laksanakan dan Ikuti kegiatan ini secara ikhlas dan serius, semoga menjadi bekal kelak berkhidmah kepada kader-kader NU,” Pungkasnya. (Pendim 0821/Fj)

Share:

Dukung Program Ketahanan Pangan Nasional, Petani Tekung Diimbau Tingkatkan Produksi Panen

Lumajang, Pendim 0821 – Babinsa Tekung Koramil 0821/15 Tekung Serda Ruslan mengimbau kepada petani untuk meningkatkan produksi tanaman pangan padi, jagung dan kedelai (pajale), terutama pada musim kemarau, guna mendukung suksesnya Program Ketahanan Pangan Nasional sesuai dengan harapan pemerintah.

Hal tersebut disampaikannya saat menghadiri panen jagung bersama di lahan seluas 0,5 hetar milik Mukhlis anggota Kelompok Tani (Poktan) Magersari 1, Dusun Magersari Desa Tekung Kecamatan Tekung Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Senin (25/11/2019).

Ruslan juga menyampaikan, saat ini pemerintah tidak hanya berupaya untuk meningkatkan produksi padi, tetapi juga mengupayakan peningkatan produksi pajale, dengan penambahan luas tanam melalui terobosan baru seperti tumpangsari dan pemanfaatan lahan rawa.

“Untuk itu, mari bersama kita dukung Program Ketahanan Pangan Nasional dengan berupaya meningkatkan hasil panen, agar upaya untuk meningkatkan kesejahteraan petani dan masyarakat dapat segera terwujud,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua Poktan Magersari 1 Yunan mengatakan, bahwa pihaknya pada musim kemarau kali ini menanam jagung Betras 6 yang termasuk jenis hibrida dengan hasil panen yang memuaskan.

Dia menjelaskan, dengan memperhatikan jarak tanam dan perawatan yang baik, tanaman jagung dapat tumbuh subur dan menghasilkan buah yang baik, bertongkol besar dan berat.

“Mewakili anggota Poktan Magersari 1, saya mengucapkan terima kasih kepada babinsa dan PPL (petugas Penyuluh Lapangan, red) yang selalu aktif mendampingi petani, sehingga permasalahan yang dihadapi dapat teratasi dan panen melimpah,” pungkasnya. (Pendim0821/Fj).
Share:

Minggu, 24 November 2019

Masyarakat Oro Oro Ombo Diharap Rawat Infrastruktur Desa

Lumajang, Pendim 0821 - Hasil pembangunan infrastruktur yang ada hendaknya selalu dijaga dan dirawat, agar selalu memberikan manfaat serta dapat menunjang upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Hal tersebut disampaikan Babinsa Oro Oro Ombo Koramil 0821/14 Pronojiwo Koptu Yayat saat membantu pengecoran jalan menuju areal pemakaman yang berada di Dusun Kampung Renteng Desa Oro Oro Ombo Kecamatan Pronojiwo Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Minggu (24/11/2019).

Yayat juga menyampaikan, bahwa sebagai anggota Tentara Nasional Indonesia (TNI) yang bertugas melaksanakan pembinaan wilayah, turut berperan aktif membantu kegiatan krmasyarakatan di desa merupakan wujud kepedulian serta sebagai upaya untuk mempererat silaturahmi dengan masyarakat.

"Mengingat banyaknya manfaat yang diberikan, masyarakat diharap selalu menjaga dan merawat infrastruktur yang telah dibangun, sehingga dapat menunjang lancarnya aktivitas dalam upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat," ujarnya.

Sementara itu, Kepala Dusun Kampung Renteng Asmat mengungkapkan, bahwa pengecoran jalan desa sepanjang 20 meter dengan lebar 2 meter dan tebal 25 sentimeter tersebut merupakan akses bagi masyarakat menuju ke areal pemakaman desa.

Dia juga mengatakan, pengecoran jalan tersebut dilakukan karena kondisinya yang rusak parah dan licin, sehingga membahayakan masyarakat yang melintas di jalan tersebut, khususnya saat musim hujan.

"Mewakili masyarakat Dusun Kampung Renteng, saya mengucapkan terima kasih kepada babinsa yang telah turut membantu pengecoran jalan menuju areal pemakaman desa, semoga kegiatan bersama ini dapat mempererat silaturahmi dan komunikasi, sehingga dapat memperkokoh kemanunggalan antara TNI dengan rakyat," pungkasnya. (Pendim0821/Fj).
Share:

TNI-Polri Gelar Patroli Gabungan Guna Ciptakan Kondusifitas Wilayah

Lumajang, Pendim 0821 – Guna menjaga kondisifitas di wilayah, TNI-Polri dan Satgas Keamanan Desa (SKD) melakukan Patroli Gabungan diwilayah rawan dari aksi tindak kriminalitas, di Desa Mojosari Kecamatan Sumbersuko Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Sabtu malam (23/11/2019).

Babinsa Mojosari Koramil 0821/19 Sumbersuko Serda Burham Subagio dalam patroli tersebut mengatakan, bahwa dirinya meminta keamanan wilayah menjelang pelaksanaan pemilihan Kepala Desa serentak tahun 2019 harus di tingkatkan, dan masyarakat diharapkan juga ikut berpartisipasi menyukseskannya.

Selain melakukan patroli pemantauan wilayah, TNI-Polri yang bertugas juga melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan warga sekitar yang melakukan poskamling, untuk membahas terkait situasi keamanan di desa.

"Patroli yang dilakukan ini merupakan salah satu bentuk komsos kreatif dalam pembinaan teritorial Satkowil Koramil dan sebagai pemberdayaan wilayah," ujarnya.

Babinkamtibmas Mojosari Brigadir Agung Mardiko mengatakan, bahwa dalam setiap pelaksanaan patroli wilayah, pihaknya juga selalu memberikan imbauan kepada para warga masyarakat untuk ikut bersama-sama peduli dalam menjaga dan mencegah terjadinya tindakan kriminal.

"Tanggung jawab masalah keamanan bukan milik TNI Polri semata, namun seluruh komponen dan elemen masyarakat juga memiliki tanggung jawab untuk menciptakan stabilitas Kamtibmas di wilayah masing-masing," pungkasnya. (Pendim 0821/Fj)
Share:

TNI Lumajang Ajak Masyarakat Selalu Jaga Kelestarian Lingkungan

Lumajang, Pendim 0821 – Bati Tuud Koramil 0821/01 Lumajang Peltu M. Sifak mengajak masyarakat untuk selalu menjaga kelestarian alam dengan selalu menjaga kebersihan dan kesehatan, serta memanfaatkan lahan kosong yang ada lingkungan di sekitar tempat tinggal masing-masing.

Hal tersebut disampaikannya saat bersama personel koramil yang lain membantu melaksanakan pembersihan lingkungan di RW 005 Kelurahan Rogotrunan Kecamatan Lumajang Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Sabtu (23/11/2019).

Sifak juga menyampaikan, bahwa di samping sebagai wujud kepedulian Tentara Nasional Indonesia (TNI) kepada lingkungan, peran aktif personel dalam kegiatan tersebut juga sebagai upaya untuk dapat menjalin silaturahmi dan kedekatan dengan masyarakat, agar terjalin hubungan yang harmonis guna mempererat kemanunggalan antara TNI dan rakyat.

“Dengan terjaganya kelestarian lingkungan sekitar tempat tinggal, diharapkan taraf kesehatan dapat meningkat, sehingga dapat menunjang terwujudnya peningkatan kesejahteraan masyarakat,” harapnya.

Selain itu Sifak juga mengatakan, bahwa dalam kesempatan tersebut yang menjadi sasaran kegiatan adalah pembersihan saluran drainase dan penanaman beberapa jenis tanaman dalam polibag.

Dia menambahkan, menjelang datangnya musim hujan mendatang, kelancaran saluran air harus dijaga dari sampah dan tanaman liar yang dapat menghambat aliran air, sehingga tidak terjadi penyumbatan dan genangan di lingkungan.

Lebih lanjut Ia mengungkapkan, bahwa beberapa tanaman seperti terong, cabe, dan beberapa tanaman lain juga di tanam di polibag yang nantinya akan ditempatkan di depan rumah warga, sebagai upaya memanfaatkan lahan kosong dan menambah suasana nyaman dan indah di lingkungan masyarakat.

“Bersama mari kita wujudkan lingkungan sekitar tempat tinggal menjadi lingkungan yang bersih, sehat, rapi dan indah, yang sesuai dengan slogan Kota Lumajang yang selalu Atib Berseri (Aman, Tertib, Bersih, Sehat, Rapi dan Indah, red),” pungkasnya. (Pendim0821/Fj).
Share:

Sabtu, 23 November 2019

Satlinmas dan SKD Diimbau Aktif Wujudkan Kejayaan NKRI

Lumajang, Pendim 0821 - Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) dan Satuan Tugas Keamanan Desa (SKD) diimbau dapat bersinergi dengan komponen masyarakat lainnya, untuk berperan aktif dalam mewujudkan kejayaan bangsa dan negara.

Hal tersebut disampaikan Danramil 0821/01 Lumajang Kapten Arm Ony Ariyanto, S.H. saat memberikan wawasan kebangsaan dalam rangka Pembinaan Teritorial (Binter) Terpadu Kodim 0821 Lumajang Tahun Anggaran 2019 yang bertempat di Ruang Rapat Kantor Kecamatan Lumajang Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Sabtu (23/11/2019).

Ony juga menyampaikan, bahwa Satlinmas dan SKD memiliki tugas pokok dalam melindungi masyarakat, membantu aparat pemerintah dalam menjaga keamanan, ketentraman dan ketertiban masyarakat, serta membantu kegiatan sosial kemasyarakatandi wilayah.

"Satlinmas dan SKD secara umum dipersiapkan untuk menghadapi segala kemungkinan gangguan serta ancaman yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas, red) di wilayah," ungkapnya.

Selain itu, Ony juga mengatakan, bahwa tugas Satlinmas dan SKD disamping menjaga keamanan lingkungan dan upaya penanggulangan bencana, juga berkewajiban membantu pemerintah daerah dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat.

"Untuk itu, setiap anggota Satlinmas dan SKD diharapkan dapat meningkatkan kualitas dan kemampuan diri, guna menunjang pelaksanaan tugas dalam mengabdikan diri kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI, red)," pungkasnya. (Pendim0821/Phie).
Share:

Petani Gucialit Mendapat Serifikasi Guna Tingkatkan Kualitas Produksi Pisang Mas Kirana

Lumajang, Pendim 0821 - Bati Wanwil Koramil 0821/04 Gucialit Serma Muhammad Atim mengajak kepada petani untuk terus meningkatkan kualitas produksi panen guna menunjang keberhasilan Program Ketahanan Pangan Nasional.

Hal tersebut disampaikannya saat menghadiri kegiatan pembinaan Serifikasi Kelompok Tani (Poktan) Pisang Mas Kirana TA 2019, dalam rangka Peningkatan Produksi Holtikultura, yang bertempat di Kantor UPT Pertanian Gucialit Kecamatan Gucialit Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Jumat (22/11/2019).

Atim juga menyampaikan, bahwa produk  pertanian Kecamatan Gucialit berupa Pisang Mas Kirana, merupakan salah satu icon pisang ungulan Kabupaten Lumajang yang banyak dibudidayakan di Kecamatan Gucialit.

"Petani diharapkan mampu untuk mempertahankan kualitas Pisang Mas Kirana sehingga mampu bersaing di pasar nasional maupun mancanegara," ujarnya

Sementara itu, Ketua Poktan Karya Bakti 1 Marsikan mengatakan, mewakili Poktan sekecamatan Gucialit mengucapkan terima kasih atas adanya pembinaan ini, karena pengembangan pertanian holtikultura menjadi perhatian khusus agar dapat menstimulasi produk unggulan lainnya.

“Untuk itu, peningkatan kerjasama dan koordinasi yang baik antara petani dan pendamping pertanian baik dari Tentara Nasional Indonesia (TNI) maupun Petugas Penyuluh Lapangan (PPL) Pertanian sangat menunjang terwujudnya hal tersebut,” pungkasnya. (Pendim 0821/Fj).
Share:

TNI, Pemdes dan Masyarakat Desa Kunir Kidul Bangun Drainase

Lumajang, Pendim 0821 – Menjelang datangnya musim hujan, Koramil 0821/13 Kunir menerjunkan personelnya membantu masyarakat melaksanakan pembangungan drainase di Dusun Sumberbendo RT 001 RW 004 Desa Kunir Kidul Kecamatan Kunir Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Sabtu, (23/11/2019).

Dalam kegiatan tersebut, Bati Tuud Koramil 0821/13 Kunir Pelda Juhar menyampaikan, bahwa sesuai dengan Undang-undang Tentara Nasional Indonesia (TNI) nomor 34 Tahun 2004, selain melaksanakan Operasi Militer Perang, TNI juga melaksanakan Operasi Militer Selain Perang (OMSP) yang salah satunya membantu pemerintah daerah dalam mewujudkan peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Juhar juga menyampaikan, untuk mencegah terjadinya genangan air di jalan maupun lingkungan rumah masyarakat, perlu adanya saluran pembuangan yang baik dan dapat menampung serta mengalirkan air hujan dengan lancar.

“Dengan terjaganya kelancaran saluran air, maka tidak terjadi lagi genangan air yang dapat dijadikan tempat perkembangbiakan bibit penyakit, sehingga kebersihan dan kesehatan masyarakat tetap terjaga,” ujarnya.

Sementara itu, Pj Kepala Desa Kunir Kidul Sugito mengatakan, pembangunan drainase di kanan kiri jalan desa tersebut bertujuan untuk menanggulangi genangan air di jalan dan pekarangan masyarakat yang sering terjadi saat musim hujan.

Dia berharap, agar masyarakat turut berpartisipasi dalam pembangunan yang dilaksanakan desa, serta menjaga dan merawat infrastruktur yang ada, sehingga selalu dapat memberikan manfaat kepada masyarakat.

“Terima kasih disampaikan kepada anggota Koramil 0821/13 Kunir  yang selalu aktif membantu dan mendukung setiap program yang telah direncanakan oleh Pemerintah Desa, semoga upaya kerja sama selama ini dilakukan dapat menunjang peningkatan kesejahteraan masyarakat Desa Kunir Kidul,” pungkasnya. (Pendim0821/Fj).
Share:

Jumat, 22 November 2019

Satlinmas dan SKD Kecamatan Lumajang Diharap Siap Wujudkan Pilkades Aman

Lumajang, Pendim 0821 – Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) dan Satuan Tugas Keamanan Desa (SKD) Kecamatan Lumajang diharap selalu siap menjaga keamanan dan ketertiban wilayah menjelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak pada 18 Desember 2019 mendatang.

“Satlinmas dan SKD Kecamatan Lumajang diharapkan siap menjaga Kondusifitas wilayah menjelang pelaksanaan Pilkades serentak sesuai tugas dan fungsinya masing-masing dengan meningkatkan sinergisitas bersama aparat keamanan lainnya,” harap Danramil 0821/01 Lumajang Kapten Arm Ony Ariyanto, S.H. saat memberikan pembinaan kepada Satlinmas dan SKD Kecamatan Lumajang di Ruang Rapat Kantor Camat Lumajang Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Kamis (21/11/2019).

Ony juga menyampaikan, bahwa menjelang Pilkades serentak yang dilaksanakan pada 18 Desember 2019 mendatang, situasi dan kondisi keamanan wilayah perlu untuk dijaga agar tidak dimanfaatkan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab untuk memperoleh keuntungan pribadi, yang dapat menyebabkan keresahan masyarakat.

“Guna menunjang terwujudnya hal tersebut, setiap anggota Satlinmas dan SKD dapat menjunjung netralitasnya agar tidak terjadi perpecahan di antara petugas, sehingga dalam melaksanakan tugas pengamanan proses Pilkades dapat berjalan dengan tertib dan lancar tanpa ada kendala,” ujarnya.

Sementara itu, Camat Lumajang Abdul Bashar mengatakan, anggota Satlinmas dan SKD sebagai bagian dari aparat keamanan diharapkan menjaga netralitasnya dengan tidak ikut dalam pelaksanaan rapat tim sukses masing-masing calon kepala desa.

Lebih lanjut dia mengatakan, perlunya menjaga netralitas aparat keamanan desa sebagai upaya agar tidak terjadi perpecahan di antara sesama petugas, yang nantinya dapat berdampak pada keresahan masyarakat.

“Politik uang merupakan hal yang sering dilakukan oleh tim sukses masing-masing calon kepala desa untuk memperoleh suara masyarakat, untuk itu diharapkan anggota Satlinmas dan SKD dapat berkoordinasi dengan aparat keamanan dari TNI maupun Polri untuk meminimalisir hal tersebut, sehingga kemanan dan detertiban wilayah dapat selalu terjaga,” pungkasnya. (Pendim0821/Fj)
Share:

Jelang Musim Hujan, Masyarakat Sukodono Diimbau Jaga Kebersihan dan Kesehatan Lingkungan

Lumajang, Pendim 0821 – Bati Tuud Koramil 0821/02 Sukodono Peltu Cahyo Purnomo mengimbau kepada masyarakat untuk selalu menjaga kebersihan dan kesehatan lingkungan, terutama menjelang datangnya musim hujan.

Hal tersebut disampaikannya saat membantu pelaksanaan pembersihan lingkungan Masjid As Salam yang berada di Dusun Kepuh RT 003 RW 003 Desa Kutorenon Kecamatan Sukodono Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Jumat (22/11/2019).

Cahyo juga menyampaikan, pembersihan lingkungan masjid tersebut dilakukan selain menjaga kebersihan dan kesehatan lingkungan, juga bertujuan untuk memberikan kenyamanan kepada masyarakat yang menjalankan ibadah salat berjamaah maupun kegiatan keagamaan lain di masjid tersebut.

“Tidak hanya pembersihan lingkungan masjid dari sampah dan rumput liar, saluran drainase di depan masjid juga kita bersihkan, agar air yang tersumbat dapat mengalir dengan lancar,” ujarnya.

Sementara itu, Camat Sukodono Bayu Ruswantoro megatakan, bahwa kegiatan rutin Jumat Bersih kali ini pihaknya bersama jajaran Forkopimcam Sukodono dan instansi yang lain melaksanakan pembersihan lingkungan Masjid As Salam yang berada di Dusun Kepuh Desa Kutorenan, sekaligus sebagai persiapan menjelang datangnya musim hujan.

Dia menambahkan, dengan dilaksanakannya pembersihan lingkungan masjid ini diharapkan dapat memberikan rasa nyaman kepada masyarakat, sehingga dapat menambah kekhusyukan dalam menjalankan ibadah.

“Tidak hanya sampai di sini, kegiatan serupa akan terus dilaksanakan di wilayah Kecamatan Sukodono, sehingga dapat memberikan contoh dan pengertian kepada masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan dan kesehatan lingkungan yang dapat menunjang peningkatan kesejahteraan,” pungkasnya. (Pendim0821/Fj).
Share:

Kamis, 21 November 2019

Tingkatkan Kesejahteraan Peternak Melalui Silase

Lumajang, Pendim 0821- Melalui program Sosialisasi dan Pelatihan Pembuatan Pakan Ternak Fermentasi (Silase), peternak diharapkan mampu memproduksi pakan ternak sendiri, agar dapat mengurangi pengeluaran serta dapat menunjang peningkatan kesejahteraan.

Hal tersebut disampaikan Babinda Jatirejo Koramil 0821/13 Kunir Serda Abdul Karim saar menghadiri kegiatan Sosialisasi dan Pelatihan Pembuatan Pakan Ternak Fermentasi (Silase) yang bertempat di Balai Desa Jatirejo Kecamatan Kunir Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Kamis (21/11/2019).

Karim juga menyampaikan, bahwa program Silase merupakan salah satu trobosan baru dalam penyediaan pakan ternak dengan memproduksi sendiri melalui cara fermentasi, sehingga peternak dapat dengan mudah memperoleh pakan ternak tanpa memerlukan banyak waktu dan biaya.

"Semoga program ini dapat memotivasi peternak dalam meningkatkan dan mengembangbiakkan peternakan yang dikelolanya, sehingga menunjang peningkatan produksi daging konsumsi agar dapat memenuhi permintaan pasar dengan harga yang terjangkau," ujarnya.

Sementara itu, Kepala Desa Jatirejo Sukarmo mengatakan, bahwa pihaknya sangat mengapresiasi dan mendukung program Silase untuk diterapkan diwilayahnya, karena sebagian besar masyarakatnya memiliki ternak sapi.

Dia juga berharap, dengan dipahaminya proses pembauatan pakan yang diajarkan dalam sosialisasi tersebut, peternak mampu menyediakan pakan bagi ternaknya sendiri tanpa harus membutuhkan waktu dan biaya besar untuk mendapatkannya.

"Terima kasih kepada Babinsa yang selalu aktif membantu dan mendampingi masyarakat, semoga apa yang telah dilakukan bersama tersebut dapat memperkokoh kemanunggalan TNI dengan rakyat, serta dapat menunjang peningkatan kesejahteraan masyatakat, khususnya peternak Deaa Jatirejo,". pungkasnya. (Pendim0821/Fj).
Share:

TNI dan Masyarakat Pasang Gorong-gorong Saluran Irigasi di Desa Duren

Lumajang, Pendim 0821 – Sebagai upaya memfasilitasi sistem pengairan lahan pertanian, TNI Koramil 0821/05 Klakah dan masyarakat bergotong royong memasangan gorong-gorong saluran irigasi sepanjang 100 meter, di Dusun Darungan wetan Desa Duren Kecamatan Klakah Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Kamis (21/11/2019).

Saat kegiatan tersebut, Danramil 0821/05 Klakah Kapten Inf. Sujono menyampaikan, bahwa Tentara Nasional Indonesia (TNI) di samping melaksanakan pembinaan wilayah, juga bertugas sebagai pendamping bagi petani dalam upaya peningkatan hasil pertanian.

Dirinya berharap, agar petani selalu menjaga kebersihan saluran irigasi dari sampah dan tanaman liar, serta endapan tanah terutama menjelang musim hujan, sehingga dapat menambah debit air dan memerlancar alirannya dengan baik.

“Program peningkatan swasembada pangan tidak hanya dititik beratkan pada lahan pertanian saja, namun sarana penunjang juga sangat penting seperti saluran air ini untuk mencukupi kebutuhan lahan petani,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Dusun Darungan wetan Kusnadi mengatakan, bahwa dirinya mengucapkan terima kasih kepada TNI yang selalu aktif dan hadir di tengah-tengah masyarakat, serta dan membantu disetiap kegiatan kemasyarakatan.

“Kami harap saluran irigasi itu nantinya, dapat menampung lebih banyak debit air dan mengalirkannya dengan lancar, sehingga tidak sampai meluber dan menggenangi lahan sawah petani,” katanya. (Pendim 0821/Fj)
Share:

Rabu, 20 November 2019

Pembangunan Infrastruktur Jalan untuk Tingkatkan Taraf Hidup Masyarakat

Lumajang, Pendim 0821 – Kepala Staf Kodim (Kasdim) 0821 Lumajang Mayor Inf Rinanto menyampaikan, bahwa sarana jalan yang baik dan memadai sangat mendukung kelancaran aktivitas masyarakat dalam meningkatkan tarap hidup.

Hal tersebut disampaikannya saat meninjau kegiatan Binter Terpadu T.A 2019 pembangunan jalan berupa paving untuk jalan desa sepanjang 200 meter dan lebar 3 meter, di Dusun Krajan Desa Tekung Kecamatan Tekung Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Rabu (20/11/2019).

Rinanto juga menyampaikan ,bahwa Tentara Nasional Indonesia (TNI) sebagai mitra kerja pemerintah akan selalu siap membantu dan mendukung, serta menyukseskan program yang telah direncanakan, agar kesejahteraan masyarakat dapat tercapai.

“Sesuai perintah Pimpinan Tertinggi bahwa, TNI adalah anak kandung dari masyarakat. Untuk itu, ibu kandung dari TNI adalah Masyarakat,” katanya.

Sementara itu, Kepala Desa Tekung Sifak mengatakan, bahwa dirinya mengucapkan terima kasih atas semua motivasi dari TNI, dengan adanya kegiatan tersebut diharapkan dapat menghidupkan lagi kegotong royongan masyarakat yang ada di Desa Tekung.

“Harapan kami ke depan kegiatan Binter Terpadu ini, kalau bisa teruskan karena sangat memotivasi kegiatan yang ada di desa-desa terutama rasa kegotong royongan,” harapnya. (Pendim 0821/Fj)
Share:

Masyarakat Desa Pasirian Diharapkan Aktif Kembangkan Potensi Wisata di Wilayahnya

Lumajang, Pendim 0821 – Masyarakat Desa Pasirian diharapkan ikut berperan aktif mendukung program pemerintah desa dalam mengembangkan potensi wilayah, guna mewujudkan peningkatan perekonomian dan kesejahteraan.

Hal tersebut disampaikannya dalam kegiatan Karya Bakti Pengelolaan Obyek Wisata Alam Gunung Tambuh, di Dusun Kedung Pakis Desa Pasirian Kecamatan Pasirian Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Rabu (20/11/2019).

Sutaryo juga menyampaikan, bahwa Bintara Pembina Desa (Babinsa) selaku anggota Tentara Nasional Indonesia (TNI) di samping melaksanakan tugas pembinaan wilayah, juga sebagai mitra kerja bagi pemerintah desa.

“Untuk itu, Babinsa berkewajiban untuk mendukung dan membantu mensukseskan program yang telah direncanakan oleh pemerintah desa, agar upaya peningkatan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat dapat terwujud,” ujarnya.

Sementara itu, Pj. Kepala Desa Pasirian Haris mengatakan, bahwa lokasi Gunung Tambuh merupakan lokasi strategis yang memiliki keindahan alami, sehingga jika dikelola dengan baik dapat menunjang peningkatan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat.

Ia juga mengatakan, beberapa lahan di Gunung Tambuh akan digunakan sebagai obyek wisata alam Tambuh Rejo dengan luas 1.500 hektare, yang nantinya juga akan dilengkapi dengan sarana olahraga senam dan Bola Volly.

“Diharapkan dengan dibukanya wisata yang dikelola oleh pemerintah Desa pasirian, dan bekerjasama dengan Pokdarwis Desa Pasirian, dapat menunjang peningkatan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat, terutama yang berada di sekitar lokasi wisata,” harapnya.

Sementara, Ketua Pokdarwis Desa Pasirian Sambang mengungkapkan, bahwa dirinya memberikan apresiasinya atas dukungan dan peran aktif Babinsa, serta Pemerintah Desa Pasirian dalam upaya pengembangan potensi wilayah.

Ia juga mengungkapkan, bahwa kesiapannya untuk mendukung dan menjadikan Wisata Alam Tambuh Rejo menjadi salah satu obyek wisata yang diminati oleh pengunjung, sehingga dapat membantu pemerintah desa dalam meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat. Pendim 0821/Fj)
Share:

TNI Koramil 0821/11 Yosowilangun Diajak Ciptakan Lingkungan Kerja yang Sehat

Lumajang, Pendim 0821 – Bati Tuud Koramil 0821/11 Yosowilangun Peltu Mashuri mengajak, personilnya untuk melaksanakan pembinaan pangkalan guna mengantisipasi musim penghujan, dan diharapkan dapat menumbuhkan semangat bertugas dengan lingkungan yang bersih, sehat, rapi dan indah (BERSERI).

Hal tersebut disampaikannya saat memimpin anggotanya melaksanakan pemasangan paving dan pembersihan, di lingkungan sekitar Makoramil 0821/11 Yosowilangun Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Selasa (19/11/2019).

Mashuri juga menyampaikan, bahwa pembinaan yang dilakukan oleh Koramil Yosowilangun tidak hanya pada bidang personil saja, tetapi cakupannya sangat luas diantaranya adalah pembinaan pangkalan satuan dengan melaksanakan pengrehapan bagian bangunan yang mungkin tampak kurang pas dipandang mata, ungkapnya.

Lanjut dia, untuk mewujudkan hal tersebut, sangat diperlukan sebuah keikhlasan dan pengorbanan yang tinggi dari setiap anggota, sehingga kebersihan, keindahan Makoramil dapat selalu terjaga dengan baik dan kompak.

“Tidak hanya membersihkan, kami juga melaksanakan pemasangan paving agar tidak terjadi becek waktu musim hujan tiba,” imbuhnya. (Pendim 0821/Fj)
Share:

Selasa, 19 November 2019

TNI Lumajang Akan Terus Bantu Sukseskan Program Pembangunan Hingga Pedesaan

Lumajang, Pendim 0821 – Babinsa Umbul Posramil 0821/05 Kedungjajang Serda Mahuri mengatakan, bahwa Tentara Nasional Indonesia (TNI) akan terus berupaya untuk membantu menyukseskan program-program pembangunan pemerintah hingga ke pedesaan, salah satunya adalah program pembangunan bedah rumah tinggal layak huni (RUTILAHU) milik masyarakat tidak mampu.

Hal tersebut diungkapkannya saat mengawal dan mendampingi pelaksanaan program bedah
rumah tinggal layak huni milik pada kediaman Miskan Enji (70th), yang merupakan warga Dusun Krajan I RT 007 RW 001 Desa Umbul Kecamatan Kedungjajang Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Senin (18/11/2019).

Mahuri juga mengungkapkan, karya bakti pembangunan rumah tersebut bertujuan untuk terus menjalin kebersamaan dan kerja sama antara TNI, Pemerintah Desa dengan masyarakat di wilayah binaannya untuk membantu meringankan beban masyarakat, sehingga bisa lebih akrab dalam menjaga hubungan bermasyarakat yang selama ini sudah terjalin dengan baik.

"TNI siap membantu dalam berbagai kegiatan yang ada di wilayah, baik kegiatan sosial ataupun kegiatan lainnya yang dilakukan masyarakat di daerah binaan," ungkapnya.

Sementara itu, Kepala Desa Umbul Sarto Widodo mengatakan, bahwa tujuan dari kegiatan bedah rumah tersebut adalah membantu masyarakat yang tidak mampu, dan mendukung program pemerintah untuk menciptakan hidup sehat, dari rumah yang tidak layak huni menjadi rumah yang layak huni.

"Terima kasih kami ucapkan atas kehadiran Babinsa di wilayah, yang telah banyak membantu warga dan disambut antusias oleh masyarakat," katannya. (Pendim 0821/Fj)
Share:

Masyarakat Desa Sememu Diimbau Lestarikan Budaya Gotong Royong

Lumajang, Pendim 0821 – Masyarakat Desa Sememu diimbau untuk selalu melestarikan budaya gotong royong sebagai kearifan local, yang mampu mewujudkan persatuan dan kesatuan.

Hal tersebut disampaikan oleh Babinsa Sememu Koramil 0821/08 Pasirian Serka Sujimun saat melakukan pemugaran bangunan Musala Al Huda, bertempat di Dusun Bulak Wareng Desa Sememu Kecamatan Pasirian Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Senin (18/11/2019).

Sujimun juga menyampaikan, bahwa bagi anggota Tentara Nasional Indonesia (TNI) yang bertugas di wilayah, melaksanakan kegiatan bersama dengan masyarakat merupakan salah satu upaya untuk lebih dekat dengan rakyat, serta untuk memupuk dan memantapkan terwujudnya kemanunggalan antara TNI dengan rakyat.

“Kami harap, dengan gotong royong bersama dapat lebih mempererat silaturahmi antara TNI dengan rakyat, serta dapat memberikan rasa nyaman kepada masyarakat yang melaksanakan ibadah maupun kegiatan keagamaan lainnya di musala ini,” harapnya.

Sementara itu, Takmir Musala Al Huda Desa Sememu Sopyan Sauri mengatakan, bahwa dengan pemugaran bangunan musala, diharapkan nantinya agar masyarakat dapat lebih nyaman melaksanakan ibadah salat berjamaah, serta kegiatan keagamaan lainnya.

Ia juga mengatakan, kondisi musala yang kurang luas tidak dapat menampung banyaknya masyarakat dan anak-anak di sekitar musala yang melaksanakan ibadah salat berjamaah dan mengaji, sehingga atas kesepakatan warga Musala Al Huda dipugar untuk dilebarkan.

"Mewakili masyarakat, kami mengucapkan terima kasih kepada Babinsa yang telah turut aktif membantu pelaksanaan pemugaran bangunan Musala Al Huda, semoga dengan kebersamaan ini TNI dapat lebih dekat dengan rakyat, serta kemanunggalan dapat terjalin lebih erat dan solid," pungkasnya. (Pendim 0821/Fj)
Share:

Danramil 0821/02 Sukodono Minta Personelnya Tingkatkan Imtaq

Lumajang, Pendim 0821 – Danramil 0821/02 Sukodono Kapten Inf Khoirul Anam meminta agar personelnya selalu meningkatkan keimanan dan ketaqwaan (Imtaq) terhadap Tuhan Yang Maha Esa (YME), guna menunjang pelaksanaan tugas pembinaan di wilayah.

Hal tersebut disampaikannya saat membuka acara Tasyakuran Khatam Al Qur’an yang dilaksanakan di Musala Al Mujahidin Makoramil 0821/02 Sukodono Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Senin (18/11/2019).

Khoirul juga menyampaikan, bahwa salah satu upaya komando atas untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan prajurit adalah dengan memerintahkan anggota di jajaran, untuk membaca Al Quran setiap hari selepas Salat Zuhur.

“Bukan hanya melaksanakan perintah, tetapi juga untuk meningkatkan ibadah prajurit kepada Tuhan YME,” ujarnya.

Menurut dia, tidak ada kata terlambat untuk belajar. Untuk itu, bagi personel yang kurang lancar membaca Al Quran agar dapat belajar kepada orang yang lebih fasih.

“Semoga dengan meningkatkan keimanan dan ketakwaan, dapat menjauhkan kita dari musibah dan cobaan, serta memperlancar pelaksanaan tugas pembinaan di wilayah,” harapnya. (Pendim 0821/Fj)
Share:

Senin, 18 November 2019

Maknai HUT PGRI ke-74, Guru dan Masyarakat Desa Yosowilangun Lor Diajak Tanamkan Nasionalisme

Lumajang, Pendim 0821 - Babinsa Yosowilangun Lor Koramil 0821/11 Yosowilangun Sertu Totok Asiyamto mengajak para guru dan masyarakat untuk selalu tanamkan nilai nasionallisme, guna menjunjung tinggi nilai persatuan dan kesatuan.

Hal tersebut disampaikannya saat menghadiri jalan sehat untuk memperingati HUT PGRI ke-74 tahun 2019, yang digelar di Stadion Yosowilangun Kecamatan Yosowilangun Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Minggu (17/11/2019).

Totok juga menyampaikan bahwa melalui kegiatan tersebut, diharapkan bisa menumbuhkan semangat persatuan dan kesatuan, serta mengharapkan agar semua guru SD dan SMP mengikuti jalan sehat tetap memperhatikan keselamatan saat melintas di jalan.

"Jalan sehat ini merupakan acara kita bersama terutama para guru. Untuk itu, baik para guru maupun masyarakat yang mengikuti kegiatan, diharapkan selalu menjaga keamanan dan ketertiban," ujarnya.

Sementara itu, Ketua Panitia Liasin MM menyampaikan, bahwa kegiatan jalan santai ini adalah acara puncak dalam rangka memperingati HUT PGRI ke 74 Tahun 2019 di wilayah Kecamatan Yosowilangun.

Lanjut dia, kegiatan jalan santai ini diikuti kurang lebih 12.000 peserta terdiri dari Guru SD dan SMP se Kecamtana Yosowilangun Siswa - Siswi SD se-Kecamatan Yosowilangun dan peserta umum dari warga Masyarakat Yosowilangun.

" Semoga ke depan para guru di Yosowilangun akan semakin maju dan bisa menjadi contoh bagi para siswa siswi di sekolah yang diajarkan," pungkasnya. (Pendim 0821/Fj)
Share:

Minimalisir Bencana Alam, Masyarakat Desa Ranubedali Diharapkan Lakukan Penghijauan

Lumajang, Pendim 0821 - Masyarakat diharapkan ikut menjaga dan melestarikan hutan lindung, dengan melaksanakan penghijauan untuk meminimalisir terjadinya bencana alam (tanah longsor dan banjir) saat musim penghujan tiba.

Hal tersebut disampaikan oleh Babinsa Ranubedali Koramil 0821/06 Ranuyoso Sertu Misnayu dalam kegiatan penghijauan bersama Perangkat Desa dan masyarakat, di kawasan Ranubedali Desa Ranubedali Kecamatan Ranuyoso Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Minggu (17/11/2019).

Misnayu juga menyampaikan, bahwa penghijauan yang dilakukan dengan menanam pohon alpukat sekitar 200 bibit pohon tersebut, dilakukan bersama masyarakat dan Mahasiswa di lahan seluas satu hektare dengan cara bertahap dan berlanjut.

“Kegiatan penghijauan ini dilakukan berkat kerja sama komponen masyarakat Desa Ranubedali, untuk menciptakan lingkungan yang hijau dan sehat serta untuk mengantisipasi terjadinya musibah bencana banjir maupun tanah longsor di saat musim penghujan,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Desa Ranubedali Supriyadi mengatakan,bahwa dirinya mengucapkan terima kasih kepada Babinsa, masyarakat dan mahasiswa yang turut berpartisipasi dalam kegiatan penghijauan ini.

“Kami menyambut baik kegiatan pengijauan ini dan akan mengajak masyarakat agar merawatnya serta untuk peduli terhadap lingkungan, rencana  masyarakat dibawah pohon alpokat nanti akan ditanami rempah-rempah," katahnya. (Pendim 0821/Fj)
Share:

TNI Koramil 0821/16 Rowokangkung Bantu Benahi Rumah Tinggal Layak Huni

Lumajang, Pendim 0821 – Sebagai wujud kepedulian Tentara Nasional Indonesia (TNI) terhadap masyarakat, Koramil 0821/16 Rowokangkung menerjunkan personelnya untuk membantu pelaksanaan rehap Rumah Tinggal Layak Huni (Rutilahu) milik Ngatijah (54 tahun), warga Dusun Darungan Desa Nogosari Kecamatan Rowokangkung Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Senin (18/11/2019).

Saat pelaksanaan kegiatan tersebut, Bati Bakti TNI Koramil 0821/16 Rowokangkung Pelda Untung Hery Santoso menyampaikan, bahwa dengan direhapnya rumah Ngatijah diharapkan dapat membantu meningkatkan taraf hidup dan kesejahteraannya.

“TNI berasal dari rakyat dan nantinya juga akan kembali kepada rakyat, untuk itu sebagai mitra kerja pemerintah di wilayah, kami akan selalu siap membantu mewujudkan upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.

Selain itu, dikatakan Untung, upaya mewujudkan kesejahteraan tersebut tidak lepas dari peran aktif seluruh lapisan masyarakat, khususnya bagi mereka yang tergolong mampu dan berkecukupan.

“Untuk itu, kami mengimbau kepada masyarakat untuk meningkatkan rasa kepedulian diri terhadap sesama yang membutuhkan pertolongan, sehingga pemerataan kesejahteraan masyarakat seperti yang diharapkan pemerintah dapat segera terwujud,” ungkapnya.

Sementara itu, Pj. Kepala Desa Nogosari Muhammad Hendrik mengatakan, bahwa dirinya mengucapkan terima kasih atas upaya yang dilakukan personel Koramil 0821/16 Rowokangkung dalam membantu masyarakat Desa Nogosari.

Ia juga mengatakan, dengan aktifnya personel koramil dapat memberikan motivasi serta menumbuhkan rasa sosial masyarakat untuk turut serta bergotongroyong membantu melaksanakan perehapan tersebut.

“Semoga dengan kegiatan bersama tersebut dapat memperkokoh kemanunggalan antara TNI dengan rakyat, serta dapat mewujudkan pemerataan kesejahteraan bagi masyarakat kurang mampu di Desa Nogosari,” pungkasnya. (Pendim 0821/Fj)
Share:

Minggu, 17 November 2019

Generasi Milenial Pasrujambe Diharap Memiliki Karakter dan Kedisiplinan Tinggi

Lumajang, Pendim 0821 – Babinsa Pasrujambe Koramil 0821/17 Pasrujambe Serda Sirajudin mengharap generasi milenal saat ini memiliki karakter dan disiplin tinggi, sehingga mampu berkarya nyata dalam mewujukan Indonesia yang maju dan unggul di masa yang akan datang.

Hal tersebut disampaikannya saat menghadiri lomba Peraturan Baris Berbaris (PBB) yang bertempat di halaman Madrasah Aliyah (MA) Al Hikmah, Dusun Suco Desa Pasrujambe Kecamatan Pasrujambe Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Sabtu (16/11/2019).

Sirajudin juga menyampaikan, bahwa dalam menghadapi tantangan perkembangan zaman saat ini, generasi milenial harus memiliki karakter dan disiplin yang tinggi, sehingga mampu membentengi diri agar tidak terpengaruh budaya asing yang dapat merusak persatuan dan kesatuan bangsa.

“Melalui perlombaan PBB ini diharapkan dapat membentuk karakter, kedisiplinan dan rasa kebersamaan dalam diri siswa, sehingga dapat menjadi generasi penerus yang tangguh dan mampu meneruskan cita-cita pendahulu bangsa,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala MA Al Hikmah Lulus Dwi Nirmala mengatakan, bahwa pelaksanaan lomba tersebut sebagai persiapan perkemahaan kenaikan tingkat, baik Bantara maupun Laksana bagi siswa.

Selain itu dia menambahkan, di samping untuk mengasah kemampuan siswa, juga sebagai upaya untuk membentuk karakter dan kedisiplinan serta rasa kebersamaan siswa.

“Terima kasih kepada segenap dewan juri yang telah membantu terlaksananya kegiatan ini, kalah menang bukanlah tujuan utama, tetapi yang terpenting adalah terbentuknya karakter, kedisiplinan dan jiwa korsa siswa sebagai bagian dari generasi milenial penerus bangsa,” pungkasnya. (Pendim0821/Fj)
Share:

Petani Petahunan Lumajang Diharap Manfaatkan Lahan Kosong Guna Meningkatkan Penghasilan

Lumajang, Pendim 0821 - Di samping hasil panen, petani diharapkan dapat meningkatkan pendapatan dengan memanfaatkan lahan kosong yang ada, sehingga upaya peningkatan kesejahteraan petani seperti yang diharapkan pemerintah dapat terwujud.

Hal tersebut disampaikan Babinsa Petahunan Koramil 0821/19 Sumbersuko Serda Iswan Dewi Samsukdin saat menghadiri pertemuan rutin Kelompok Tani (Poktan) Harapan Baru, yang bertempat di Musala Al Barokah Dusun Perjuangan RT 011 RW 003 Desa Petahunan Kecamatan Sumbersuko Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Sabtu (16/11/2019) malam.

Iswan juga menyampaikan, dalam mengolah lahan sawah, petani diharapkan untuk tetap menjaga unsur hara yang terkandung di dalam tanah dengan meminimalisir penggunaan obat kimia dan lebih mengutamakan penggunaan pupuk organik.

"Babinsa selaku pendamping petani, akan selalu siap bersinergi dengan Petugas Penyuluh Lapangan (PPL, red) dalam membantu mengatasi permasalahan yang dihadapi petani, demi terwujudnya keberhasilan Program Ketahanan Pangan Nasional khusunya di Desa Petahunan," ujarnya.

Sementara itu, PPL Desa Petahunan Sri Widayati mengatakan, bahwa panfaatan lahan kosong merupakan salah satu cara efektif yang dapat membantu menambah pendapatan petani sambil menunggu masa panen.

Dia menambahkan, tumbuh suburnya tanaman tergantung pada zat hara yang terkandung di dalam tanah, untuk itu penggunaan obat kimia perlu diminimalisir dan memperbanyak penggunaan pupuk organik, agar zat hara yang terkandung dalam tanah dapat terjaga.

"27 November 2019 mendatang akan dilaksanakan pelatihan probiotik bagi anggota Pokran Harapan Baru, semoga dengan pelatihan tersebut, pengetahuan dan kemampuan petani bertambah, kualitas lahan pertanian menjadi lebih baik, sehingga dapat menunjang peningkatan hasil panen," pungkasnya. (Pendim0821/Fj)
Share:

Dandim 0821 : Generasi Milenial Lumajang Berkualitas, Kawal Indonesia Maju, Sejahtera dan Makmur

Lumajang, Pendim 0821 – Dandim 0821 Lumajang Letkol Inf Ahmad Fauzi, S.E. mengharap generasi milenial Kaupaten Lumajang dapat meningkatkan kualitas, sehingga dapat mengawal Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) yang maju, sejahtera dan makmur di masa yang akan datang.

Hal tersebut disampaikannya saat menghadiri pembukaan Musabaqoh Qira’atil Kutub (MQK) ke VII dan Pembinaan Teritorial (Binter) Terpadu kerjasama Pemerintah Kabupaten Lumajang dengan Kodim 0821 bertempat di Pendopo Arya Wiraraja Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Minggu (17/11/2019).

Fauzi juga menyampaikan, bahwa saat ini tugas generasi penerus adalah mengisi kemerdekaan serta menjaga persatuan dan kesatuan NKRI, tidak perlu berjuang seperti nenek moyang dan para kyai zaman dahulu.

“Sebagai generasi milenial penerus bangsa, saat ini harus dapat berjuang mengisi kemerdekaan dan mengawal Indonesia menjadi lebih maju, sejahtera dan makmur serta menjadi bangsa yang selalu disegani oleh bangsa lain,” ujarnya.

Selain itu Fauzi mengatakan, bahwa Negara Indonesia adalah negara besar yang memiliki kekayaan alam melimpah, yang dapat menjadi incaran bangsa lain.

“Untuk itu, sebagai santri yang merupakan bagian dari generasi milenial saat ini harus dapat berkompetisi dalam menghadapi tantangan perkembangan zaman, sehingga mampu berkarya nyata dalam mewujudkan Indonesia yang lebih maju dan unggul,” pungkasnya. (Pendim0821/Fj)
Share:

Sabtu, 16 November 2019

Babinsa Sumberurip Ajak Masyarakat Jaga Kondusifitas Wilayah

Lumajang, Pendim 0821 – Babinsa Sumberurip Koramil 0821/14 Pronojiwo Sertu Agus Lasto mengajak masyarakat untuk berperan aktif menjaga kondusifitas keamanan dan ketertiban, dengan lebih meningkatkan siskamling di lingkungan masing-masing.

Hal tersebut disampaikannya saat melaksanakan komunikasi sosial (komsos) bersama masyarakat Dusun Sriti Desa Sumberurip Kecamatan Pronojiwo Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Jumat (15/11/2019).

Agus juga menyampaikan, bahwa menjelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak pada 18 Desember 2019 mendatang, keamanan dan ketertiban wilayah harus selalu di jaga, agar ruang gerak orang yang tidak bertanggung jawab yang ingin memperoleh keuntungan pribadi dapat diminimalisir.

“Melalui komsos, kita akan melakukan pendekatan kepada masyarakat untuk lebih menggalakkan siskamling agar kemanan dan ketertiban wilayah dapat terjaga, sehingga dapat menunjang upaya pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Dusun (Kasun) Sriti Abdul Hayi mengatakan, bahwa menjelang pelaksanaan Pilkades merupakan masa rawan terjadinya konflik antar pendukung calon kepala desa yang dapat meresahkan masyarakat.

Dia berharap, agar masyarakat tidak mudah terpengaruh dengan isu maupun kejadian yang dapat menimbulkan keresahan masyarakat, sehingga tidak mudah dimanfaatkan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab untuk memperoleh keuntungan pribadi.

“Terima kasih kepada babinsa yang selalu aktif mendampingi dan mengajak masyarakat untuk selalu aktif menjaga keamanan dan ketertiban desa,” pungkasnya. (Pendim 0821/Fj)
Share:

Rasa Kepedulian Hendaknya Dipupuk untuk Ciptakan Kerukunan Bermasyarakat

Lumajang, Pendim 0821 – Rasa kepedulian terhadap sesama hendaknya selalu dipupuk dan dibina dalam kehidupan sehari-hari, agar dapat tercipta kerukunan hidup serta rasa saling menghormati dan menghargai di lingkungan masyarakat.

Hal tersebut disampaikan oleh Babinsa Karangrejo Koramil 0821/11 Yosowilangun Serda Karminto usai memberikan bantuan berupa beras kepada Surati (70 tahun), warga Dusun Tulusrejo RT 005 RW 001 Desa Karangrejo Kecamatan Yosowilangun Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Jumat (15/11/2019).

Karminto juga menyampaikan, bahwa pemberian bantuan berupa beras kepada warga yang kurang mampu tersebut merupakan salah satu wujud kepedulian Tentara Nasional Indonesia (TNI) terhadap masyarakat yang ada di wilayah.

“Manusia merupakan makhluk sosial yang tidak dapat hidup sendiri tanpa ada bantuan dan dukungan dari sesamanya,” ujarnya.

Menurutnya, tugas Bintara Pembina Desa (Babinsa) tidak hanya melaksanakan pembinaan wilayah saja, tetapi juga sebagai mitra kerja bagi pemerintah desa untuk membantu dan mendukung upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat di wilayah binaannya.

Ia menambahkan, bahwa dalam melaksanakan tugasnya di wilayah, Babinsa sebagai anggota Tentara Nasional Indonesia (TNI) merupakan figur yang harus dapat menjadi teladan serta dapat memberikan contoh yang baik kepada masyarakat.

“Masih banyak Surati lain yang hidup dalam kekurangan. Untuk itu, mari bersama kita tumbuhkan rasa kepedulian terhadap sesama dalam diri kita masing-masing, sehingga dapat membantu meringankan beban saudara kita yang hidup kekurangan,” imbuhnya. (Pendim 0821/Fj)
Share:

Masyarakat Desa Gondoruso Diharapkan Tak Buang Sampah Sembarangan

Lumajang, Pendim 0821 - Masyarakat Gondoruso diharapkan ikut menjaga kebersihan lingkungan dan kelancaran drainase, dengan tidak membuang sampah sembarangan.

Hal tersebut disampaikannya oleh Babinsa Gondoruso Koramil 0821/08 Pasirian Sertu Edi Bambang saat membersihkan Drainase bersama masyarakat, di Dusun Glendang Petung Desa Gondoruso Kecamatan Pasirian Kabupaten Lumajang, Jawa Timur,  Jumat (15/11/2019).

Bambang juga menyampaikan, bahwa tujuan di laksanakan pembersihan supaya air tidak tersumbat dan tidak meluap pada waktu musim penghujan ke pemukiman  warga setempat.

"Turut aktifnya personil Koramil 0821/08 Pasirian dalam kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian TNI terhadap masyarakat dan kebersihan lingkungan," ujarnya.

Sementara itu, Pj. Kepala Desa Gondoruso Nanang Efendi mengatakan, bahwa melalui kegiatan bersama tersebut, diharapkan masyarakat dapat lebih termotivasi untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan sekitar, sehingga tidak ada timbunan sampah yang dapat menghambat aliran air.

“Terima kasih kepada babinsa dan masyarakat serta pihak yang telah mendukung dan membantu kegiatan ini, semoga upaya pembersihan ini dapat terus dilaksanakan agar lingkungan selalu terlihat rapi dan berseri. (Pendim 0821/Fj)
Share:

Jumat, 15 November 2019

Pemdes, TNI dan Masyarakat Gotong Royong Bangun Jalan di Desa Kalibendo

Lumajang, Pendim 0821 – Sebagai upaya mengantisipasi terjadinya genangan air dan memudahkan aktivitas masyarakat pengguna jalan, Pemerintah Desa, Babinsa dan masyarakat bergotong royong melakukan pengecoran jalan di Dusun Sumber Kadi Desa Kalibendo Kecamatan Pasirian Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Kamis (14/11/2019).

Saat kegiatan tersebut, Babinsa Kalibendo Koramil 0821/08 Pasirian Sertu Nanang mengatakan, bahwa dengan dibangunnya jalan beton tersebut semoga dapat bermanfaat, dan langsung dirasakan warga Desa Kalibendo sebagai kelancaran transportasi dan peningkatan taraf hidup masyarakat.

"Kami harap dengan adanya pembangunan jalan ini, aktivitas sehari-hari masyarakat bisa lancar, dan dapat meningkatkan kesejahteraan serta taraf hidup yang lebih baik," katanya.

Sementara itu, Kepala Desa Kalibendo Suharto menyampaikan, bahwa masyarakat sangat membutuhkan sarana transportasi jalan yang baik dan memadai, guna menunjang kegiatan sehari-hari dalam bekerja maupun pergi bersekolah.

Ia juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Babinsa yang selalu aktif membantu dan mendukung setiap program yang telah direncanakan oleh pemerintah desa.

"Semoga dengan pembangunan jalan yang dilakukan dapat menunjang peningkatan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat Kalibendo. (Pendim 0821/Fj)
Share:

Danramil 0821/01 Lumajang Imbau Masyarakat Jaga Kelestarian Sungai

Lumajang, Pendim 0821 – Danramil 0821/01 Lumajang Ony Ariyanto, S.H., mengimbau agar masyarakat ikut menjaga kelestarian sungai, dengan tidak membuang sampah dan membersihkan sungai secara rutin setiap seminggu sekali.

Hal tersebut disampaikannya saat melaksanakan karya bakti normalisasi Sungai Kali Temi, di Kelurahan Ditotrunan dan Kelurahan Jogoyudan Kecamatan Lumajang Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Jumat (15/11/2019).

Ony juga menyampaikan, bahwa turut aktifnya personel Koramil 0821/01 Lumajang dalam kegiatan tersebut merupakan wujud kepedulian Tentara Nasional Indonesia (TNI) kepada masyarakat dan kelestarian sungai.

“Peran aktif masyarakat khususnya yang berada di bantaran sungai sangat diperlukan dalam menjaga kebersihan sungai terutama menjelang musim hujan, agar aliran air selalu lancar dan tidak terjadi penyumbatan yang dapat menyebabkan genangan air di pemukiman masyarakat,” ujarnya. (Pendim 0821/Fj)
Share:

Antisipasi Awal Musim Hujan, Pemerintah dan TNI Cek Kondisi Gedung Sekolah di wilayah Kecamatan Sukodono

Lumajang, Pendim 0821 – Datangnya musim hujan dikhawatirkan akan membuat kondisi fasilitas umum khususnya gedung sekolah bocor. Dan, mengantisipasi terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan saat proses belajar mengajar berlangsung dilakukan pengecekan gedung.

Hal tersebut disampaikan oleh Babinsa Uranggantung Koramil 0821/02 Sukodono Serka Tri Priyo Santoso mengecekan kondisi gedung sekolah bersama Camat Sukodono dan Perangkat Desa, di wilayah Desa Uranggantung Kecamatan Sukodono Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Kamis (14/11/2019).

Priyo juga meyampaikan, bahwa Kualitas pendidikan bagi generasi muda perlu ditunjang dengan fasilitas yang baik dan memadai, sehingga proses belajar mengajar dapat berjalan dengan lancar tanpa ada kendala apapun.

“Dengan tersedianya fasilitas sekolah yang baik dan memadai, Kami harap mampu menunjang upaya mencerdaskan generasi penerus bangsa, sehingga mampu bersaing dalam menghadapi perkembangan zaman dan membawa Indonesia lebih maju dan unggul di masa yang akan datang,” ujarnya.

Sementara itu, Camat Sukodono Bayu Ruswantoro mengatakan, bahwa pengecekan kondisi gedung sekolah tersebut bertujuan untuk mencegah rusaknya fasilitas sekolah saat musim hujan, sehingga proses belajar mengajar tidak terganggu.

Ia juga mengatakan, dengan pengecekan secara langsung, akan diketahui kerusakan gedung sekolah yang ada, sehingga dapat segera dilakukan pembenahan agar saat musim hujan turun tidak bertambah parah dan dapat membahayakan siswa.

“Semoga dengan upaya yang dilakukan ini dapat memberikan fasilitas yang layak dan memadai bagi siswa, serta dapat memajukan kualitas pendidikan bagi generasi milenial penerus bangsa khususnya di wilayah Kecamatan Sukodono,” pungkasnya. (Pendim 0821/Fj)
Share:

JUMLAH PENGUNJUNG

MAP PENGUNJUNG