Senin, 19 Agustus 2019

Wujud Kemanunggalan, Bersama Warga Babinsa Jatigono Bangun Drainase


Sebagai wujud kemanunggalan dan kepedulian, Babinsa Jatigono Koramil 0821/13 Kunir membantu warga membangun saluran drainase di Dusun Kebonbayur Desa Jatigono, Kecamatan Kunir, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Senin (19/08/2019).

Serda Rokhim Alfan Timur, Babinsa Jatigono mengatakan, sebagai babinsa, berperan aktif dalam pembangunan di desa binaan, merupakan wujud kepedulian TNI terhadap masyarakat.

Menurutnya, babinsa merupakan mitra bagi pemerintah desa, sehingga berkewajiban untuk mendukung dan membantu mensukseskan program yang telah direncanakan pemerintah desa setempat demi mewujudkan kesejahteraan masyarakat yang merata.

"Peran aktif masyarakat juga dibutuhkan, untuk itu kerjasama dan komunikasi agar tetap terjaga dengan baik,” tambahnya.

“Bersama kita wujudkan Desa Jatigono, menjadi desa yang bersih, aman, tertib dan sejahtera," ajak Serda Rokhim.

Sementara  itu Rudi prasetyo, kepala desa setempat yang turut hadir di lokasi kegiatan mengatakan, pembangunan drainase ini sebagai upaya untuk memperlancar dan menanggulangi genangan air saat musim hujan.

"Mumpung masih dalam musim kemarau, kita bangun drainase sepanjang 250 meter ini, agar pada musim hujan mendatang dapat mengalirkan air dengan lancar, sehingga genangan air yang biasanya menutup jalan dapat teratasi, kebersihan dan kesehatan lingkungan pun dapat terjaga," tuturnya.

"Terima kasih kepada Babinsa yang selalu mendukung dan membantu setiap pelaksanaan program yang direncanakan, semoga kerjasama dan kebersamaan dapat selalu terjalin dengan erat dan solid," pungkas kades.
Share:

0 komentar:

Posting Komentar


JUMLAH PENGUNJUNG

MAP PENGUNJUNG