Rabu, 17 Juli 2019

Persiapan Pilkades Serentak, Koramil 0821/18 Tempursari Gelar Pembinaan Linmas


Pelaksanaan Pilkades Serentak tahun 2019 di wilayah Kabupaten Lumajang tinggal beberapa bulan lagi akan digelar, berbagai kesiaan sudah dilakukan demi menunjang kelancaran kegiatan tersebut.

Seperti halnya pemerintah Desa Tegalrejo, Kecamatan Tempursari, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, yang telah menggelar pembinaan  Linmas dengan membekali materi maupun praktek di lapangan, Rabu (17/07/2019).

Sujono Mulyo, Kepala Desa Tegalrejo mengatakan, kegiatan pembinaan Linmas yang dilakukan dibagi dalam dua tahap, yaitu teori dan praktek lapangan yang diikuti oleh 30 orang anggota Linmas desa. 

“Teori yang dilaksanakan di balai desa akan diisi dengan wawasan kebangsaan, sedangkan praktek lapangan berupa pelatihan PBB dilaksanakan di lapangan desa, yang semuanya dipandu oleh anggota Koramil dan Polsek Tempursari,” jelasnya.

"Terimakasih kepada Danramil Tempursari beserta anggota yang sudah memberikan pembinaan kepada anggota Linmas Desa, sehingga mereka memiliki kesiapan yang maksimal saat pelaksanaan Pilkades Serentak dan bisa menjalankan tugas sesuai dengan Tupoksinya,” tutur Sujono. 

Di lain pihak, Kapten Arm Aji Joyo Kumoro saat ditemui setelah kegiatan mengatakan, anggota Linmas harus memiliki karakter yang kuat, berdisiplin tinggi dan mental kejuangan yang tangguh, ditunjang dengan kondisi fisik yang prima guna mendukung tugas yang akan dilaksanakan ke depan. 

"Mewujudkan hal tersebut, anggota Linmas harus dibekali dengan pelatihan fisik maupun mental, agar tugas yang dihadapi nantinya dapat dilaksanakan dengan penuh rasa tanggung jawab,” tambahnya. 

“Pembinaan dan pelatihan Linmas Desa tidak hanya dilaksanakan di Desa Tegalrejo saja, namun secara keseluruhan dan bertahap akan dilaksanakan pada setiap desa, dengan harapan dalam pelaksanaan Pilkades Serentak tahun 2019 mendatang dapat terselenggara dengan aman dan lancar dalam suasana yang kondusif,” tutup Danramil.
Share:

0 komentar:

Posting Komentar


JUMLAH PENGUNJUNG

MAP PENGUNJUNG