Jelang Masa Orientasi Siswa (MOS) yang dilaksanakan oleh sekolah tingkat SMP dan SMA, Kodim 0821 Lumajang mensosialisasikan pentingnya pendidikan wasbang melalui siaran Radio Suara Lumajang, Jalan WR Suratman Nomor 27 Lumajang, Jawa Timur, Senin (08/07/2019) malam.
Sosialisasi dengan tema “Pentingnya Penanaman Wawasan Kebangsaan Bagi Generasi Muda” dikemas dalam dialog bersama, dengan narasumber Perwira Seksi Teritorial Kodim 0821 Lumajang, Kapten Inf Ahmad Ely Supriyanto.
Dalam kesempatan tersebut, Kapten Ely menjelaskan, sesuai dengan Undang-undang TNI Nomor 34 Tahun 2004, tugas pokok TNI adalah menegakkan kedaulatan negara, mempertahankan keutuhan wilayah NKRI yang berdasarkan Pancasila dan Undang-undang Dasar Negara Republik Indonesia tahun 1945, serta melindungi segenap bangsa dan seluruh tumpah darah Indonesia dari ancaman dan gangguan terhadap keutuhan bangsa dan negara.
“Guna mendukung tugas pokok tersebut, TNI berkewajiban untuk membekali dan mempersiapkan generasi muda sebagai generasi penerus bangsa di masa yang akan datang,” tambahnya.
Lebih lanjut dirinya menyampaikan, masa orientasi siswa merupakan sarana untuk memperkenalkan lingkungan sekolah bagi siswa baru yang dikolaborasi dengan pendidikan wawasan kebangsaan, sehingga dapat terbentuk karakter dan kepribadian yang bertanggung jawab dalam diri siswa.
“Pemberian wawasan kebangsaan bagi siswa merupakan salah satu upaya dalam membentuk dan yang tepat guna membentuk karakter generasi muda yang berdisiplin tinggi dan bertanggung jawab melalui pendidikan wawasan kebangsaan.
“Diharapkan dengan pemberian wasbang kepada siswa, dapat terbentuk generasi muda yang berjiwa nasionalis, yang siap memajukan bangsa dan negara di masa yang akan datang,” pungkas Kapten Ely di akhir penyampaian materinya.
0 komentar:
Posting Komentar