Rabu, 17 Oktober 2018

Sinergtas TNI-Polri, Patroli Bersama Ciptakan Suasana Aman dan Kondusif


Personel Koramil 0821/17 bersama dengan Polsek Pasrujambe melaksanakan patroli bersama secara rutin sebagai salah satu upaya untuk mewujudkan keamanan dan kondusifitas wilayah, Rabu (17/10/2018).

Disampaikan oleh Danramil 0821/17 Pasrujambe Kapten Inf Suyono bahwa pelaksanaan patroli bersama di wilayah ini secara rutin dilaksanakan dengan tujuan untuk menjaga wilayah Kecamatan Pasrujambe selalu dalam keadaan aman dan kondusif.

“Hal yang mendasari pelaksanaan kegiatan bersama ini adalah adanya beberapa kejadian gangguan keamanan dan ketertiban wilayah di beberapa wilayah Kabupaten Lumajang,” ungkapnya.

“Pelaksanaan patroli bersama ini merupakan wujud sinergitas antara TNI dan Polri yang solid sehingga dapat memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat dalam menjalankan aktifitasnya sehari-hari,” tambahnya.

“Diharapkan dengan rutinnya pelaksanaan patroli bersama ini situasi dan kondisi Kecamatan Pasrujambe selalu dalam keadaan aman dan kondusif sehingga masyarakat dapat menjalankan aktifitas sehari-hari dengan lancar tanpa ada rasa takut akan gangguan keamanan,” harap Danramil.

Sementara itu AKP Bambang Ponco Utomo, S.H., Kapolsek Pasrujambe juga mengatakan bahwa pengalaman seperti tahun-tahun sebelumnya gannguan keamanan dan ketertiban di dalam masyarakat sering terjadi baik siang maupun malam khususnya menjelang pelaksanaan pemilu.

“Memang pelaksanaan pilpres masih dilaksanakan pada 17 April 2019, namun gangguan keamanan dan ketertiban di wilayah sering terjadi saat masa persiapan dan masa kampanye akibat ulah dari pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab demi kepentingan pribadi maupun golongannya,” lanjutnya.

Dirinya juga dihimbau kepada masyarakat untuk selalu peduli dan berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban wilayah masing-masing dengan lebih menggalakkan siskamling.

“Mari bersama kita jaga situasi dan kondisi wilayah selalu dalam keadaan aman dan kondusif demi terwujudnya rasa aman dan nyaman di dalam masyarakat serta mewujudkan pemilihan umum yang jujur dan adil demi kesejahteraan masyarakat,” pungkas Kapolsek.
Share:

0 komentar:

Posting Komentar


JUMLAH PENGUNJUNG

MAP PENGUNJUNG