Selasa, 02 Oktober 2018

Ciptakan Lingkungan Sungai Bersih, Personel Koramil 0821/19 Sumbersuko Karya Bakti Bersama Warga Bersihkan Sungai


Mewujudkan lingkungan sungai yang bersih, personel Koramil 0821/19 Sumbersuko bersama Polsek Sumbersuko dan seluruh elemen masyarakat yang ada di wilayah dusun Darungan desa Purwosono kecamatan Sumbersuko kabupaten Lumajang menggelar karya bakti dalam rangka Bulan Bakti Gotong Royong (BBGR) dengan sasaran pembersihan lingkungan sungai yang ada di wilayah setempat, Selasa (2/10/2018).

Danramil 0821/19 Sumbersuko melalui Bati Tuud Pelda Bambang Hermanto mengatakan, kegiatan bersama dengan seluruh lapisan masyarakat yang ada di wilayah dusun Darungan merupakan upaya menciptakan lingkungan sungai yang bersih dari sampah dan kotoran sehingga menjadi tercemar dan aliran airnya kurang lancar.

Lebih lanjut Bati Tuud Koramil 0821/Sumbersuko menyampaikan, bahwa ekosistem sungai harus tetap terjaga kebersihannya, karena manfaat dari sungai tersebut akan memberikan ketersediaan air untuk menunjang pada bidang pertanian yang dapat mendistribusikan pengairan ke lahan persawahan milik warga secara maksimal.

“Kepada seluruh warga masyarakat juga diharapkan ikut menjaga kelestarian lingkungan dengan tetap memelihara kebersihan sungai terutama tidak menjadikan sungai sebagai tempat untuk membuang sampah sehingga ekosistem yang ada didalamnya terhindar dari kepunahan dan bisa dinikmati oleh generasi yang akan datang," harap Bati Tuud.

Sementara itu Hendrik, selaku Kepala Desa Purwosono juga menambahkan, kegiatan bersama ini sebagai kampanye untuk memberdayakan pola hidup bersih ditengah masyarakat, bukan saja dalam lingkungan sekitar rumah, namun lingkungan alam yang ada disekitar juga harus kita jaga kelestariannya agar tetap memberikan manfaat bagi seluruh warga.

"Mudah-mudahan dengan kegiatan Bulan Bakti Gotong Royong ini bisa menumbuhkan kesadaran masyarakat dalam menciptakan kepekaan terhadap dlingkungan alam disekitarnya, selalu menjaga kebersihan dan merawat terutama sungai yang saat ini sudah kita bersihkan bersama-sama agar menghadapi musim hujan ke depan aliran airnya lancar tidak tersumbat oleh kotoran berupa sampah yang dapat menyebabkan terjadinya banjir ditengah pemukiman warga," pungkas Hendrik.
Share:

0 komentar:

Posting Komentar


JUMLAH PENGUNJUNG

MAP PENGUNJUNG