Kamis, 04 Oktober 2018

Satu Personel Kodim 0821 Lumajang Mendapat Reward Dari Kapolres Lumajang


Satu lagi prestasi yang dicapai oleh salah satu personel Kodim 0821 Lumajang yang mendapat reward dari Kapolres Lumajang atas dedikasinya membantu Polres Lumajang dalam mengungkap kasus produksi miras di wilayah.

Reward tersebut diberikan kepada Aiptu Dodot Trisula Sigit, S.H., Aiptu Sigit Pramono, Aipda Susanto Kurniawan, S.H., Brigadir Aulia Dheta Astarika, S.H., Brigadir Didik Dwi Cahyo, Brigadir Eko Alfan Pradana, Bripda Ahmad Jeprian, Serda Iswan Dewi Samsukdin Babinsa Sentul Koramil 0821/19 Sumbersuko, dan Mansur (Kepala Dusun Kembang) oleh Kapolres Lumajang saat memimpin pelaksanaan apel pagi yang bertempat di Mapolres Lumajang, Kamis (4/10/2018).


Dalam amanatnya Kapolres Lumajang AKBP Rachmad Iswan Nusi, S.I.K., M.H. mengatakan pemberian reward kepada anggota Polri dan TNI serta masyarakat yang telah berhasil dalam mengungkap kasus produksi miras (arak) home industri yang berada di wilayah Dusun Kembang RT. 04 RW. 09 Desa Sentul Kecamatan Sumbersuko Kabupaten Lumajang.

“Pemberian reward ini bertujuan untuk menjadikan acuan dan memotivasi kepada personel lainnya dalam meningkatkan dedikasi serta kinerja tugas anggota di lapangan,” tambahnya.

Lebih lanjut disampaikan Kapolres, menurut data Center for Indonesian Policy Studies (CIPS) dalam 10 tahun terakhir tercatat 837 orang meninggal dunia akibat mengkonsumsi jenis miras oplosan.

“Dengan kondisi tersebut diperlukan tindakan prefentif dan tindakan nyata lainnya serta kerjasama semua pihak untuk selalu menjalin soliditas guna menekan penyalahgunaan miras di wilayah,” tegasnya.

Diakhir amanatnya, Kapolres berharap peran aktif masyarakat sebagai kontrol sosial sangat diperlukan guna mempersempit ruang gerak orang-orang yang akan memproduksi miras serupa demi menyelamatkan generasi penerus bangsa dari degradasi moral dan perilaku menyimpang lainnya.

Usai pelaksanaan apel dilanjutkan pemberian ucapan selamat kepada penerima reward oleh seluruh personel peserta apel.
Share:

0 komentar:

Posting Komentar


JUMLAH PENGUNJUNG

MAP PENGUNJUNG