Senin, 01 Oktober 2018

Peringati Hari Kesaktian Pancasila, Danramil 0821/01 Lumajang Irup di Sekolah


Peringatan Hari Kesaktian Pancasila setiap tanggal 1 Oktober bertujuan untuk mengenang jasa para pahlawan revolusi yang telah gigih mempertahankan Pancasila sebagai dasar negara Republik Indonesia.

Sebagai bentuk peringatan tersebut dilaksanakan dengan pelaksanaan upacara bendera di setiap instansi dan sekolah. Seperti yang dilaksanakan di halaman sekolah MTs/MA Putri Nurul Mashitoh, seluruh dewan guru dan siswa dengan penuh hikmat mengikuti jalannya pelaksanaan upacara, Senin (1/10/2018).

Pada pelaksanaan upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila tersebut Kapten Inf Ainur Rofiq, S.H. selaku Danramil 0821/01 Lumajang bertindak sebagai inspektur upacara.

Dalam amanatnya, Danramil mengatakan bahwa 1 Oktober merupakan hari dimana Bangsa Indonesia telah diselamatkan dari pemberontakan G 30S/PKI yang dipimpin oleh DN Aidit yang bertujuan untuk mengganti paham Negara Kesatuan Republik Indonesia dengan paham Komunis.

“Saat ini beberapa pelaku dan generasi muda PKI berupaya untuk memutar balikkan fakta sejarah dengan menyebarkan image bahwa pada masa itu PKI seakan-akan tidak bersalah,” tambahnya.

Lebih lanjut disampaikan Danramil, tugas yang diemban oleh generasi muda sebagai generasi penerus bangsa saat ini dalam membangun bangsa dan negara dibutuhkan kerja keras dengan memegang teguh 4 pilar kebangsaan antara lain Pancasila, UUD 1945,Bhineka Tunggal Ika dan NKRI.

“Isi waktu yang ada dengan giat belajar dan mengimplementasikannya dalam kegiatan yang positif,” tegas Danramil.

“Dengan peringatan Peringatan Hari Kesaktian Pancasila ini mari bersama kita tingkatkan rasa persatuan dan kesatuan bangsa demi mewujudkan Negara Kesatuan Republik Indonesia yang kuat dan maju,” pungkas Danramil di akhir amanahnya.
Share:

0 komentar:

Posting Komentar


JUMLAH PENGUNJUNG

MAP PENGUNJUNG