Senin, 20 Januari 2020

Masyarakat Desa Curahpetung Diminta Tak Buang Sampah di Saluran Air

Lumajang, Pendim 0821 – Masyarakat Desa Curahpetung diminta tidak membuang sampah di saluran air, agar tidak menyebabkan penyumbatan saat hujan lebat dan menimbulkan genangan air pemukiman.

Hal tersebut disampaikan oleh Babinsa Curahpetung Posramil 0821/05 Kedungjajang Serda Juma’an dalam kegiatan Pembangunan Infrastruktur Drainase sepanjang 500 meter bersama masyarakat, di Dusun Darungan Kidul Desa Curahpetung Kecamatan Kedungjajang Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Senin (20/1/2020).

Jama’an juga menyampaikan, bahwa dalam menyukseskan percepatan program pembangunan di wilayah, peran dari semua pihak sangat diperlukan. Oleh karen itu, diharapkan masyarakat juga ikut membantu menjaga dan memelihara hasil pembangunan infrastruktur yang sudah ada.

"Kami harap, masyarakat ikut aktif untuk menjaga infrastruktur yang sudah ada, salah satunya adalah dengan serta tidak membuang sampah sembarangan, sehingga drainase tidak tersumbat dan air tidak meluap ke jalan atau pun ke pemukiman warga saat hujan lebat," Imbuhnya.

Sementara itu, Kepala Desa Curahpetung Karno menyampaikan, bahwa pembangunan drainase tersebut menggunakan anggaran dari dana desa, demi meningkatkan kesejahteraan masyarakat khususnya di bidang infrastruktur.

"Saya mewakili warga Curahpetung mengucapkan, terima kasih atas peran serta Babinsa yang dapat memotivasi masyarakat, untuk memelihara semangat gotong-royong di desa kami," pungkasnya. (Pendim 0821/Fj)
Share:

0 komentar:

Posting Komentar


JUMLAH PENGUNJUNG

MAP PENGUNJUNG