Minggu, 08 September 2019

Pramuka Lumajang Diminta Terapkan Nilai Luhur Pancasila


Lumajang, Pendim0821 - Pramuka Lumajang diminta memahami, menanamkan dan menerapkan nilai-nilai luhur yang terkandung dalam pancasila, untuk menjaga dan merawat Kebhinekaan demi keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

"Kami meminta agar pramuka memahami, tanamkan dan terapkan nilai-nilai luhur dalam Pancasila untuk jaga Kebhinekaan demi keutuhan NKRI," ujar Danramil 0821/05 Klakah Kapten Inf Sujono saat memberikan arahan dalam Upacara Pembukaan Jambore Ranting Klakah di Lapangan Desa Duren Kecamatan Klakah Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Jumat (6/9/2019).

Sujono juga mengatakan, bahwa pramuka merupakan wadah bagi generasi muda untuk mengembangkan potensi diri sebagai bekal di masa yang akan datang.

Menurut dia, sebagai penerus bangsa, hendaknya generasi muda saat ini mampu membentengi diri, dengan tidak mudah terpengaruh budaya asing yang nanti merusak tatanan budaya Indonesia.

"Saya harap, generasi muda saat ini mampu membentengi diri untuk tidak mudah terpengaruh budaya asing yang nanti merusak tatanan budaya Indonesia," katanya.

Sementara itu, Wakil Bupati Lumajang Indah Amperawati (Bunda Indah) menyampaikan, pramuka juga harus mengetahui bahayanya Narkotika dan Obat/bahan Berbahaya (Narkoba) bagi generasi muda, bangsa dan negara.

Lebih lanjut, dia juga menyampaikan, bahwa bagi orang yang memakai narkoba, maka kesadaran, daya pikir, daya ingat, konsentrasi, persepsi, perilaku dan perasaannya akan terganggu, serta akan timbul rasa ketergantungan.

"Untuk itu, saya harap generasi muda saat ini bisa membentengi diri dari hal-hal negatif yang dapat merusak masa depan, salah satunya adalah minuman keras (miras), narkoba dan obat-obat terlarang.

Ia menambahkan, bahwa generasi muda penerus bangsa juga harus membekali dirinya dengan ilmu pengetahuan agama, dan pendidikan moral, serta wawasan kebangsaan.

"Saya harap generasi muda bisa membentengi dirinya dengan ilmu pendidikan agama dan moral, serta wawasan kebangsaan, sehingga akan tumbuh jiwa jiwa nasionalisme dan patriotisme dalam hatinya," imbuhnya. (Pendim 0821-lmj)
Share:

0 komentar:

Posting Komentar


JUMLAH PENGUNJUNG

MAP PENGUNJUNG