Rabu, 08 Agustus 2018

Satgas TMMD 102 Ungkapkan Rasa Terimakasih Atas Antusias Warga Pasrujambe



Program TMMD 102 tahun 2018 di wilayah kabupaten Lumajang telah usai dilaksanakan, berbagai sasaran bidang fisik maupun non fisik yang memberikan manfaat bagi kepentingan masyarakat sudah dituntaskan secara menyeluruh oleh personel Satgas maupun dinas dan instansi terkait yang mendukung dalam pelaksanaannya, Selasa malam (7/8/2018)


Ungkapan terimakasih sebagai wujud apresiasi kepada personel Satgas TMMD 102 yang telah diberikan dari berbagai kalangan masyarakat terus mengalir, begitu juga sebaliknya ungkapan yang sama juga disampaikan personel Satgas TMMD kepada masyarakat.


Letda Inf Tony Wijaya Danton SST 1 Satgas TMMD 102 yang menempati rumah Seneman (51) salah satu warga yang tinggal di wilayah rt. 04 rw. 11 dusun Tulungrejo desa Pasrujambe kecamatan Pasrujambe juga mengucapkan ungkapan terimakasih kepada keluarga yang selama ini telah menerimanya dengan baik.


Atas nama pribadi dan selaku pimpinan SST 1 Satgas TMMD 102 kami mengucapkan rasa terimakasih setinggi tingginya kepada keluarga pak Seneman yang selama ini sudah menerima kehadiran kami, mulai dari penyediaan tempat yang layak sampai dengan menyediakan kebutuhan logistik Sehari-hari, ujarnya kepada keluarga Seneman.


"Jalinan kekeluargaan, persaudaraan dan persahabatan yang selama ini sudah terjalin erat tidak cukup hanya sebatas program TMMD, namun sampai kapanpun ikatan tali silaturrahmi tetap terbina dengan baik untuk saling komunikasi bersama", terang Letda Tony.


Lebih lanjut perwira yang menjabat sebagai Danton di Kompi Yonif 527/BY akan membuka pintu kepada warga dusun Tulungrejo untuk bersilaturahmi menyambung komunikasi demi mewujudkan tali persaudaraan yang lebih erat.

Share:

0 komentar:

Posting Komentar


JUMLAH PENGUNJUNG

MAP PENGUNJUNG