Selasa, 03 Desember 2019

Masyarakat Desa Tegalrejo Diharapkan Jaga Kerukunan Antar Umat Beragama

Lumajang, Pendim 0821 – Masyarakat Desa Tegalrejo diharapkan menjaga kerukunan antar umat beragama, dengan menghormati dan menghargai saat umat beragama lain sedang menjalankan ibadah.

Hal tersebut disampaikan oleh Babinsa Tegalrejo Koramil 0821/18 Tempursari Serma Supriadi dalam kegiatan Pengamanan Perayaan Natal di Gereja Pantekhosta di Indonesia (GPDI) di Desa Tegalrejo Kecamatan Tempursari Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Senin (2/12/2019).

Supriadi juga menyampaikan, bahwa saling menghormati pemeluk agama yang sedang menjalankan ibadah merupakan salah satu upaya untuk menunjang terwujudkan kondusifitas wilayah, sehingga dapat menciptakan kenyamanan dan ketentraman di lingkungan masyarakat.

"Pengamanan yang kami maksud adalah dengan memberikan rasa aman dan nyaman kepada umat Kristiani, yang sedang melaksanakan perayaan Natal di Gereja," ujarnya.

Ia  menambahkan, bahwa untuk memastikan keamanan, sebelum jemaat hadir melaksanakan ibadah perayaan, pihaknya bersama anggota Kepolisian telah melakukan sterilisasi, baik di dalam maupun di luar lingkungan gereja.

“Dengan menyisir setiap ruangan dan lingkungan gereja, diharapkan dapat meminimalisir terjadinya gangguan yang dapat membahayakan dan mengganggu jalannya ibadah,” harapnya. (Pendim 0821/Fj)
Share:

0 komentar:

Posting Komentar


JUMLAH PENGUNJUNG

MAP PENGUNJUNG