Lumajang, Pendim 0821 – Guna menunjang peningkatan perekonomian masyarakat di wilayah, Personel Koramil 0821/20 Padang membantu masyarakat melaksanakan rabat jalan di Dusun Sumber Pakel RT 50 RW 09 Desa Barat Kecamatan Padang Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Rabu (31/12/2019).
Dalam Kegiatan tersebut, Bati Tuud Koramil 0821/20 Padang Pelda Sugeng mengatakan, bahwa turut sertanya personel koramil dalam pelaksanaan kegiatan tersebut sebagai wujud implementasi Pembinaan Teritorial (Binter) wilayah.
Menurutnya, kegiatan bersama dengan masyarakat merupakan upaya untuk mempererat silaturahmi dalam menunjang pelaksanaan tugas pembinaan wilayah, serta untuk lebih memantapkan kemanunggalan antara TNI dengan rakyat.
“Sebagai aparat teritorial, selain bertugas melaksanakan pembinaan wilayah, TNI juga berkewajiban untuk mendukung dan membantu menyukseskan program yang telah direncanakan pemerintah daerah, sebagai upaya dalam meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan rakyat,” jelasnya.
Lebih lanjut Sugeng menyampaikan, pembangunan rabat jalan desa tersebut memiliki panjang 700 meter dan lebar 3 meter, yang merupakan akses masyarakat dalam melaksanakan aktivitas sehari-hari.
“Semoga dengan selesainya rabat jalan ini, aktivitas perekonomian menjadi lebih lancar, sehingga tujuan pembangunan dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat dapat terwujud,” pungkasnya. (Pendim0821/Fj)
Dalam Kegiatan tersebut, Bati Tuud Koramil 0821/20 Padang Pelda Sugeng mengatakan, bahwa turut sertanya personel koramil dalam pelaksanaan kegiatan tersebut sebagai wujud implementasi Pembinaan Teritorial (Binter) wilayah.
Menurutnya, kegiatan bersama dengan masyarakat merupakan upaya untuk mempererat silaturahmi dalam menunjang pelaksanaan tugas pembinaan wilayah, serta untuk lebih memantapkan kemanunggalan antara TNI dengan rakyat.
“Sebagai aparat teritorial, selain bertugas melaksanakan pembinaan wilayah, TNI juga berkewajiban untuk mendukung dan membantu menyukseskan program yang telah direncanakan pemerintah daerah, sebagai upaya dalam meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan rakyat,” jelasnya.
Lebih lanjut Sugeng menyampaikan, pembangunan rabat jalan desa tersebut memiliki panjang 700 meter dan lebar 3 meter, yang merupakan akses masyarakat dalam melaksanakan aktivitas sehari-hari.
“Semoga dengan selesainya rabat jalan ini, aktivitas perekonomian menjadi lebih lancar, sehingga tujuan pembangunan dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat dapat terwujud,” pungkasnya. (Pendim0821/Fj)