Senin, 12 Oktober 2020

Masyarakat di Lumajang Diharapkan Selalu Jaga Kebersihan dan Kelancaran Saluran Air

Lumajang, Pendim 0821 - Agar dapat berfungsi dengan baik saat musim hujan, masyarakat diharapkan selalu menjaga kebersihan dan kelancaran saluran air yang ada di sekitar tempat tinggalnya.

Hal tersebut dikatakan oleh Babinsa Babinsa Sawaran Kulon Pos Koramil 0821/05 Kedungjajang, Serda M. Saeroji saat membantu pembangunan drainase, yang bertempat di Dusun Krajan RT 002 RW 002 Desa Sawaran Kulon Kecamatan Kedungjajang Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Senin (12/10/2020).

Saeroji juga mengatakan, bahwa turut sertanya dalam pelaksanaan pembangunan di desa binaan, merupakan salah satu upaya dalam melaksanakan tugas pokok pembinaan wilayah, serta membantu menyukseskan program pemerintah desa dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat.

"Sebagai bagian dari aparatur kewilayahan yang bertugas melaksanakan pembinaan wilayah, Babinsa (Bintara Pembina Desa, red) berkewajiban untuk mendukung dan membantu menyukseskan program kerja yang telah direncanakan Pemerintah Desa, guna mewujudkan peningkatan kesejahteraan masyarakat," kata dia.

Sementara itu, Kepala Desa Sawaran Kulon Sugeng menyampaikan, bahwa pembangunan drainase sepanjang 750 meter tersebut menggunakan Anggaran Dana Desa tahun 2020 yang bersifat swakelola.

Lanjut dia, pembangunan tersebut dilakukan sebagai persiapan menghadapi musim hujan mendatang, agar dapat mengalirkan air hujan dengan lancar, sehingga tidak menyebabkan genangan air yang menutup jalan maupun pekarangan rumah warga.

"Mewakili staf dan masyarakt Desa Sawaran Kulon, saya mengucapkan terima kasih kepada Babinsa yang selalu aktif membantu dan mendung program kerja yang telah direncanakan oleh Pemerintab Desa. Semoga segala upaya yang dilakukan ini dapat mewujudkan peningkatan kesejahteraan masyarakat, serta memperkokoh kemanunggalan antara TNI dengan rakyat," pungkasnya. (Pendim 0821/Phie).
Share:

0 komentar:

Posting Komentar


JUMLAH PENGUNJUNG

MAP PENGUNJUNG