Sabtu, 12 September 2020

Jelang Musim Hujan, TNI dan Aparatur di Lumajang Bersihkan Lingkungan

Lumajang, Pendim 0821 - Menjelang datangnya musim hujan, Personel Koramil 0821/09 Candipuro bersama masyarakat melaksanakan kerja bakti pembersihan lingkungan, yang bertempat di Desa Sumbermujur Kecamatan Candipuro Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Jumat (11/9/2020).

Danramil 0821/09 Candipuro, Kapten Cba Nur Ismoyono mengatakan, bahwa menjelang musim hujan, kebersihan lingkungan hendaknya selalu dijaga, agar bibit penyakit tidak dapat tumbuh dan berkembang biak, sehingga kesehatan lingkungan tetap terjaga.

Nur Ismoyono juga mengatakan, turut berperan aktif dalam menjaga kebersihan dab kesehatan lingkungan, merupakan salah satu wujud kepedulian Tentara Nasional Indonesia (TNI) kepada masyarakat, serta sebagai upaya membantu pemerintah daerah dalam mewujudkan masyarakat yang sehat dan kuat.

"Pandemi Covid-19 belum berlalu, untuk itu dengan menjaga kebersihan lingkungan menjelang datangnya musim hujan diharapkan dapat mencegah timbulnya wabah lain, seperti DBD (Deman Berdarah Dengue, red)," katanya.

Sementara itu, Camat Candipuro Agni A. Megatrah menyampaikan, bahwa tidak hanya melaksanakan pembersihan sekitar rumah warga, tetapi drainase yang ada di sepanjang jalan desa juga turut dibersihkan

Ia juga menyampaikan, dengan adanya drainase yang bersih, diharapkan dapat menampung dan mengalirkan air hujan dengan lancar, sehingga tidak menyebabkan genangan air yang dapat digunakan bibit penyakit untuk berkembang biak.

"Terima kasih kepada personel Koramil Candipuro yang telah mendukung pelaksanaan kegiatan ini. Kegiatan serupa akan terus dilaksanaan di setiap desa secara bergantian. Semoga melalui kegiatan ini, dapat terwujud masyarakat yang sehat da kuat, khususnya di wilayah Kecamatan Candipuro," pungkasnya. (Pendim 0821/Phie)

Share:

0 komentar:

Posting Komentar


JUMLAH PENGUNJUNG

MAP PENGUNJUNG