Jumat, 15 Mei 2020

TNI dan Saka Wira Kartika Kecamatan Sukodono Bagikan Takjil Gratis untuk Pengguna Jalan

Lumajang, Pendim 0821 – Untuk menumbuhkan rasa kepedulian dan kebersamaa terhadap sesama, Personel Koramil 0821/02 Sukodono bersama anggota Saka Wira Kartika 02 Sukodono melaksanakan pembagian nasi kotak gratis, sebanyak 100 kotak kepada masyakarat yang melintas di Area Traffic Light Desa Dawuhan Lor Kecamatan Sukodono Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Kamis (14/5/2020).

Dalam kegiatan tersebut, Bati Tuud Koramil 0821/02 Sukodono Peltu Cahyo Purnomo mengatakan, bahwa kegiatan tersebut bertujuan untuk memperkokoh rasa kebersamaan dan kepedulian terhadap sesama, terutama di masa pandemi Covid-19 saat ini.

Lebih lanjut, dia juga mengatakan, kegiatan tersebut juga digunakan sebagai sarana untuk memupuk dan mempererat silaturahmi keluarga besar Koramil 0821/02 Sukodono dengan masyarakat, serta tetap memperhatikan standart kesehatan guna mencegah penyebaran Covid-19.a

“Apa yang kita berikan saat ini semoga dapat menjadi berkah bagi masyarakat, serta pandemi Covid-19 yang melanda masyarakat dapat segera berakhir, sehingga masyarakat dapat beraktivitas dengan lancar tanpa rasa takut terpapar Covid-19,” pungkasnya. (Pendim 0821/Fj)
Share:

0 komentar:

Posting Komentar


JUMLAH PENGUNJUNG

MAP PENGUNJUNG